Daftar Capres-Cawapres ke KPU, Ganjar Pranowo Tidak Pakai Baju Desain Jokowi?
- VIVA.co.id/ Rahmat Fatahillah Ilham
Jakarta - Ganjar Pranowo dan Mahfud MD hari ini mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) untuk Pilpres 2024. Titik pemberangkatan pasangan Ganjar-Mahfud, adalah dari Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat.
Ganjar dan Mahfud sudah hadir di Tugu Proklamasi bersama ribuan relawan. Berdasarkan pantauan VIVA, Ganjar tidak mengenakan baju garis-garis putih hitam yang sempat diperkenalkan ke publik beberapa waktu lalu. Baju itu, adalah desain dari Presiden Joko Widodo.
Ganjar memilih menggunakan baju kemeja panjang berwarna hitam, saat mendaftar ke KPU. Sementara, Mahfud mengenakan baju kemeja lengan panjang berwarna putih, lengkap dengan peci hitamnya.
Pada acara deklarasi Ganjar-Mahfud Rabu, 18 Oktober 2023, mantan Gubernur Jawa Tengah itu juga tidak mengenakan baju desain Jokowi. Ganjar mengaku, ada relawan juga yang sudah mengenakan baju tersebut.
"Ada yang makai banyak, (kalau saya) ganti-ganti," kata Ganjar.
Baju desain Jokowi sempat diungkapkan oleh Ganjar pada Juli 2023. Baju itu dibuat dengan desain garis hitam dan putih.
Mulanya, Ganjar menceritakan kalau Jokowi ikut terlibat dalam pemenangannya sebagai Capres 2024. Menurutnya, Presiden Jokowi memerhatikan aspek terkecil yang memiliki banyak makna.
Salah satu hal yang diperhatikan Jokowi adalah desain baju untuk relawan pendukung Ganjar Pranowo. Desain itu diberikan Jokowi saat keduanya berbincang sambil makan siang bersama.
“Beliau menyampaikan selembar kertas kepada saya, tulisannya ‘mungkin ini bagus’ saya lihat, saya balik dan apa yang bagus? itu adalah baju yang saya pakai ini,” kata Ganjar dalam acara Silaturahmi Relawan Ganjar di Kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Rabu, 19 Juli 2023.
Dalam acara tersebut, Ganjar memakai baju relawan pendukung yakni kemeja dengan corak garis hitam putih. Seluruh relawan yang hadir di Gedung Serbaguna Senayan itu juga memakai baju yang sama.