Punya Rekam Jejak Ahli Tata Negara, Yusril Dinilai Pas Jadi Tandem Prabowo di 2024
- VIVA/Andri Mardiansyah (Padang)
Jakarta - Dorongan terhadap pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra kembali muncul jelang pendaftaran capres-cawapres ke KPU. Suara dukungan itu disampaikan relawan Pantura Jabar yang mendeklarasikan Prabowo Subianto bisa berduet dengan Yusril.
Berlokasi di Desa Kliwed, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, para relawan itu menggaungkan pasangan Prabowo-Yusril bisa jadi duet capres dan cawapres di Pilpres 2024. Kedua tokoh itu dianggap punya pengalaman mendukung untuk jadi nakhoda bangsa RI.
"Relawan Pantura Prabowo-Yusril untuk Indonesia Raya siap mendukung Prabowo dan Yusril Ihza Mahendra sebagai capres dan cawapres. Keduanya sudah berpengalaman dalam memimpin NKRI," kata Ketua Relawan Pantura, Reza Aditya Prabowo, dalam keterangannya, Rabu malam, 11 Oktober 2023.
Reza menjelaskan, Relawan Pantura dibentuk untuk membantu kerja dalam pemenangan Prabowo sebagai bacapres 2024. Pun, dia tak menafikan ada keinginan mendorong figur Yusril Ihza Mahendra jadi cawapres pendamping Prabowo.
Dia menilai sosok Yusril layak dampingi Prabowo lantaran punya rekam jejaknya sebagai profesor ahli tata negara cukup bagus. Selain itu, keilmuan Yusril di bidang pemerintahan sudah memumpuni.
Dengan demikian, menurut dia, kehadiran Yusril sebagai pendaming Prabowo bisa memperkuat Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) tersebut sebagai capres.
“Kami siap bekerja keras dalam memenangkan Prabowo dan Yusril sebagai pemenang dalam kontestasi Pemilihan Presiden di 2024 mendatang, dan menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029,” ujarnya.
Reza bilang pihaknya juga siap mendukung terlaksananya Pilpres 2024 dengan damai, aman dan berkualitas. "Demi menjadi Pak Prabowo Presiden 2024,” ujarnya
Sementara, Ketua Dewan Pembina Relawan Pantura Fressha Rezkana menyatakan, Indonesia butuh sosok Prabowo untuk memimpin bangsa ke depan. Dia yakin sosok Prabowo dapat melanjutkan pembangunan di era Joko Widodo.
“Beliau adalah sosok pemimpin yang mempunyai visi-misi yang komprehensif, tegas dan mempunyai jiwa nasionalisme dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 mendatang," tuturnya.
Dia menuturkan, soal cawapres yang layak dampingi Prabowo di 2024, Relawan Pantura sepakat mengusung Yusril. Figur Ketua Umm Partai Bulan Bintang itu dinilai layak jadi pendamping Prabowo.