Bicara Pilpres 2024, Jokowi: Mau Pilih Prabowo, Anies dan Ganjar itu Silahkan

Jokowi saat pembukaan Jambore Nasional Dai Desa Madani Parmusi di Cianjur
Sumber :
  • Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden

CianjurPresiden Joko Widodo (Jokowi) mempersilakan masyarakat untuk memilih tiga orang bakal calon presiden, antara lain Prabowo Subianto, Anies Baswedan maupun Ganjar Pranowo pada Pemilu Presiden 2024.

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat peresmian pembukaan Jambore Nasional Dai Desa Madani Parmusi di Cianjur, Jawa Barat pada Selasa, 26 September 2023.

“Mau milih Pak Prabowo, silahkan. Mau milih Pak Anies, silahkan. Mau milih Pak Ganjar, silahkan,” kata Jokowi.

Jokowi saat pembukaan Jambore Nasional Dai Desa Madani Parmusi di Cianjur

Photo :
  • Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden

Namun, Jokowi meminta kepada para dai desa Madani Parmusi agar mengingatkan masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan, mencegah terjadinya perpecahan karena adanya perbedaan pilihan pada Pemilu Presiden 2024.

“Mohon diberikan pemahaman kepada masyarakat, bahwa perbedaan pilihan itu wajar. Perbedaan pilihan itu wajar, enggak perlu diributkan. Menang dan kalah dalam pemilu, dalam pilpres, pilkada itu juga wajar biasa. Calonnya 3, masa minta menang semua,” ujarnya.

Ilustrasi logo parpol peserta Pemilu 2024.

Photo :
  • Dok. VIVA

Maka dari itu, Jokowi mengingatkan kembali masyarakat supaya tetap menjaga suasana damai dan tentram menjelang masuk tahun politik 2024. Menurut dia, sekarang sudah terlihat suasana hangat jelang pemilu.

Presiden Prabowo Akan Pantau Langsung Program Makan Bergizi Gratis, di Mana?

“Saya titip, karena suasana sudah mulai hangat. Meskipun itu biasa, dalam pesta demokrasi, entah itu pilpres, pemilu hangat itu biasa. Tapi yang harus diantisipasi sedini mungkin agar tidak terjadi pembelahan dan perpecahan, agar terus terjaga suasana yang damai, agar pembangunan di desa bisa berjalan tidak terganggu urusan politik,” pungkasnya.

Arahan Prabowo di Hari Pertama Program MBG: Bahan Baku Tak Boleh Impor!
Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol memberikan pernyataan terkait Itaewon

Penangkapan Presiden Korsel Yoon Suk Yeol Berlangsung 'Alot'

Presiden Yoon telah menolak pemeriksaan tiga kali terkait darurat militernya, yang gagal pada bulan lalu.

img_title
VIVA.co.id
7 Januari 2025