Gibran dan Bobby Ajak Coblos Ganjar Pranowo Dipersoalkan, Sekjen PDIP Bilang Begini

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – Sekjen PDI Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, buka suara soal viral video kepala daerah yang juga kader partainya, mengajak masyarakat untuk memilih bakal calon presiden atau capres Ganjar Pranowo, pada Pilpres 2024. 

Adapun kepala daerah yang mengajak masyarakat mencoblos Ganjar itu antara lain Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, dan Wali Kota Medan, Bobby Afif Nasution.

Terkait hal itu, Hasto menegaskan PDIP pada dasarnya belum membentuk tim kampanye untuk bakal capres Ganjar Pranowo. Kampanye dilakukan setelah pasangan capres-cawapres didaftarkan secara resmi ke KPU.

"Aturan pemilu yang tidak boleh itu pertama kampanye sebelum saatnya yang dilakukan oleh tim kampanye. Kami belum memiliki tim kampanye karena tim kampanye nanti pasti didaftarkan di KPU setelah terbentuk pasangan calon presiden dan cawapres," ucap Hasto kepada wartawan, Selasa, 29 Agustus 2023. 

Hasto menyebut, yang dilakukan Gibran hingga Bobby itu merupakan komunikasi politik kepada rakyat. Hal itu dilakukan agar masyarakat mengetahui sosok calon presiden yang diusung oleh partai.

"Kan belum ada yang ditetapkan oleh KPU sehingga melakukan komunikasi politik itu merupakan tugas dari parpol,melakukan sosialisasi terhadap calon yang diusung oleh masing-masing partainya agar rakyat tahu ini bagian dari pendidikan politik," tandas Hasto. 

Gibran hingga Bobby Nasution Ajak Rakyat Pilih Ganjar

Sebelumnya diberitakan, sejumlah kader PDIP yang menjadi kepala daerah seperti Wali Kota Medan, Bobby Nasution hingga Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengajak masyarakat untuk memilih Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 mendatang. 

RK: Kita Siap Menang dan Kalah di Pilkada Jakarta

Ajakan tersebut disampaikan masing-masing kepala daerah melalui akun resmi milik PDI Perjuangan (PDIP) sejak beberapa waktu lalu. 

"Saya Gibran Rakabuming mengajak seluruh warga untuk berbondong-bondong ke TPS di 14 Februari nanti untuk memilih PDI Perjuangan dengan Pak Ganjar," kata Gibran dalam video yang dilihat VIVA, Selasa, 29 Agustus 2023.

RK Ajak Warga Jakarta Coblos Nomor 1: Tahun Depan Hidup Lebih Mudah

Ajakan yang sama juga disampaikan Wali Kota Medan, Bobby Afif Nasution. Ia mengajak masyarakat memilih presiden yang jelas track record-nya seperti Ganjar Pranowo.

"Saya Muhammad Bobby Afif Nasution, Wali Kota Medan ingin menyampaikan dan ingin mengajak bersama-sama kita bisa memilih pemimpin yang sudah jelas track record-nya seperti Bapak Ganjar Pranowo untuk bisa kita pilih pada Pilpres 2024 nanti," kata Bobby.

Megawati Tak Hadir di Kampanye Akbar Pramono-Rano, Sekjen PDIP Sebut karena Ada Intimidasi

"Dan untuk seluruh kader PDI Perjuangan dan seluruh simpatisan ayo kita menangkan PDI Perjuangan, hattrick khususnya di Kota Medan, dan kita ajak masyarakat Kota Medan untuk memilih PDI Perjuangan," sambungnya.

Ketua DPD PDIP Jawa Timur (Jatim), Said Abdullah.

PDIP Yakin TNI-Polri hingga KPU Sukseskan Pilkada Jatim agar Jujur dan Demokratis

Para calon kepala daerah di Jawa Timur yang diusung PDIP harus mempersiapkan diri menjelang hari pencoblosan Pilkada.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024