Sekjen PDIP Sebut Megawati Sudah Tentukan Nama Bakal Cawapres Ganjar tapi Perlu Kontemplasi

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Sumber :
  • Istimewa

Bandar Lampung - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa sang Ketua Umum Megawati Soekarnoputri sudah menentukan sosok bakal calon wakil presiden untuk Ganjar Pranowo. Namun, Megawati masih perlu merenungkan sosok tersebut sebelum diumumkan.

Pengacara Klaim Hasto Tak Punya Kepentingan Tempatkan Harun Masiku di Parlemen: Apa Motifnya?

"Bali alamnya sangat indah. Seluruh alam raya dijaga dalam keseimbangan sehingga cocok untuk kontemplasi," kata Hasto dalam keterangannya, Kamis, 10 Agustus 2023.

Hasto menjelaskan bahwa sosok yang dicari untuk mendampingi Ganjar adalah figur yang menunjukkan dwi tunggal seperti sosok Bung Karno dan Bung Hatta, sosok satu kesatuan sehingga segala sesuatunya dipersiapkan dengan baik.

Pengacara Hasto Heran Pertama Kali dalam Sejarah KPK Terbitkan 4 Sprindik: Dugaan Order Valid

Ketum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri saat terima dana parpol dari pemerintah.

Photo :
  • Dok. PDIP

Ia juga mengatakan bahwa sosok yang akan mendampingi Ganjar Pranowo pada pemilu 2024 maju sebagai cawapres sudah ada. Namun, hal tersebut harus melalui pertimbangan secara mendalam oleh para partai politik (parpol) pendukung Ganjar.

PDIP Ungkap Kejanggalan KPK Dalam Penetapan Tersangka Hasto

"Orangnya, ya, sudah ada. Semua perlu dipertimbangkan secara mendalam termasuk masukan dari PPP, Perindo, Hanura, dan akan ada parpol lain yang bergabung. Bu Mega terus mendengarkan aspirasi rakyat. Karena itulah dialog dengan Presiden Jokowi dan para ketua umum partai [anggota koalisi] sangat penting. Jadi, orangnya ada; masa mau diumumkan orangnya nggak ada," katanya.

Ketika ditanya apakah bakal cawapres itu mengerucut ke satu nama, Hasto menjawab bahwa soal nama-nama, ada yang diusulkan oleh parpol pendukung. Nama-nama yang diusulkan itu dikaji dan dilakukan pendekatan kepada partai politik lainnya untuk turut mendukung Ganjar. Setiap usulan mereka juga akan dipertimbangkan.

Kader PDIP Didik Haryadi

Terpilih Jadi Anggota DPR, Kader PDIP Tunaikan Nazar Jalan Kaki Jakarta-Boyolali 540 KM

Anggota Komisi XI DPR dari Fraksi PDIP asal Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Tengah V, Didik Haryadi melakukan jalan kaki dimulai dari halaman kantor DPR RI pada 1 Januari.

img_title
VIVA.co.id
9 Januari 2025