Hasto: Persoalan Effendi Simbolon Clear, Kita Sudah Laporkan ke Ibu Ketum

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

Jakarta - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan polemik yang muncul buntut pujian politikus PDIP Effendi Simbolon terhadap Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Effendi menilai Prabowo layak jadi nakhoda RI meneruskan kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Megawati Pecat Effendi Simbolon dari PDIP

Hasil klarifikasi pengurus DPP terhadap Effendi dilakukan pada Senin, 10 Juli 2023. Hasilnya juga telah dilaporkan Hasto kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Pak Effendi Simbolon persoalannya sudah clear, kemarin kita sudah bertemu, sudah bicara panjang lebar sehingga sudah selesai. Kita sudah laporkan ke ibu ketum terhadap progres yang kemarin," kata Hasto kepada wartawan, Selasa, 11 Juli 2023.

Profil dan Kisah Inspiratif Mbah Guru Matematika, Pengajar Viral yang Dapat Penghargaan dari Prabowo

Politikus PDIP Effendi Simbolon.

Photo :
  • VIVA/Yeni Lestari

Hasto menjelaskan, saat ini Effendi Simbolon akan menyepi sementara untuk melakukan kajian terhadap kinerja Pranowo dalam aspek pertahanan di Indonesia.

Mbah Guru Matematika yang Viral Ngajar di Live TikTok Dapat Penghargaan dari Prabowo Sebesar Rp100 Juta

"Beliau kemarin sudah, menyepi dulu untuk mengevaluasi bagaimana kebijakan-kebijakan pertahanan karena ini sangat penting. Apakah betul-betul dilakukan untuk melindungi segenap bangsa dan tumpah darah Indonesia atau ada kepentingan-kepentingan lain," ungkapnya.

Dia bilang Effendi akan melakukan kajian terkait pertahanan era Prabowo yang dibandingkan dengan Menhan RI sebelumnya.

"Jadi, Pak Effendi bakal melakukan kajian-kajian kebijakan pertahanan selama kepemimpinan Pak Prabowo dengan membandingkan sebelumnya, nanti kita lihat hasilnya," tutur Hasto.

Sebelumnya, pengurus DPP PDIP memanggil Effendi Simbolon, Senin, 10 Juli 2023. Pemanggilan itu buntut Anggota Komisi I DPR itu memuji Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto layak menjadi nakhoda untuk meneruskan kepemimpinan Jokowi. Pujian Effendi ke Prabowo itu disampaikan saat acara Rakernas Marga Simbolon di Jakarta, beberapa hari lalu.

Ketua DPP bidang Kehormatan Komaruddin Watubun menyebut Effendi hadir memenuhi panggilan. Selain dirinya, ada pengurus DPP seperti Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP Bidang Kaderisasi Djarot Syaiful Hidayat yang ‘mengadili’ Effendi.

Komaruddin mengingatkan Effendi agar tak asal berbicara di ruang publik. Menurutnya, Effendi yang merupakan kader PDIP telah terikat aturan yang ada di partai berlambang kepala banteng moncong putih tersebut. 

"Kami harus beri warning kepada Effendi, kebebasan setiap orang. Setiap orang yang masuk di partai, ketika dia menjadi anggota partai kebebasan diatur partai. Jadi nggak bisa lagi ngomong saya orang bebas, nggak bisa," kata Komaruddin usai mengklarifikasi Effendi Simbolon di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 10 Juli 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya