Puan Bantah Bicara Politik Saat Bertemu Anies Baswedan di Tanah Suci

Bacapres Anies Baswedan bertemu dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani saat ibadah haji.
Sumber :
  • istimewa

Jakarta – Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani membongkar isi pertemuannya dengan bakal calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan saat melaksanakan ibadah haji di Mekah, Arab Saudi. Dalam pertemuan itu, Puan mengklaim tak ada bahasan soal politik.

RK Ingin Bertemu Anies: Tak Melulu untuk Minta Dukungan

"Alhamdulilah waktu itu kita sedang sama-sama beribadah, jadi enggak bicarakan masalah politik. Tapi kami sama-sama menyepakati bahwa silaturahmi tetap harus dilakukan," kata Puan kepada wartawan, Selasa, 10 Juli 2023.

"Walaupun kita sama-sama ketahui PDIP sudah punya calon presiden. Mas Anies juga merupakan calon presiden dari Partai Nasdem, tapi kami bersepakat bahwa silaturahmi tetap harus dilakukan bukan hanya saat beribadah namun setiap waktu," ujar Puan menambahkan.

Bahas Persiapan Haji 2025, Menag Yaqut Cholil Temui Menteri Haji Arab Saudi

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani saat geladi kotor puncak peringatan Bulan Bung Karno di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Kamis, 22 Juni 2023.

Photo :
  • ANTARA/Narda Margaretha Sinambela

Sebelumnya diberitakan, Ketua DPP PDIP Puan Maharani bertemu dengan bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan di sela-sela ibadah haji. Pertemuan keduanya dikabarkan usai melempar jumrah di Mina, Arab Saudi, pukul 19.30 waktu setempat, Kamis, 29 Juni 2023.

Arab Saudi Jadi Negara yang Paling Aman Dalam Kesejahteraan dan Pendidikan Anak-anak

Dalam pertemuan tersebut, Puan didampingi sang suami Hapsoro Sukmonohadi. Sementara, Anies ditemani istrinya, Fery Farhati Ganis.

"Saya mendampingi Mbak Puan dan suami beribadah haji. Kami sedang beristirahat sejenak seusai dari Mina untuk melempar jumrah kedua. Tanpa direncanakan kami bertemu dengan Mas Anies Baswedan dan istri di Guest House di Mina, Saudi Arabia," kata Ketua DPP PDIP Said Abdullah kepada wartawan, Jumat, 30 Juni 2023.

Menurut Said, pertemuan itu saat keduanya beristirahat usai melempar jumrah. Dalam momen itu, Puan dan Anies saling mengobrol santai serta berdoa agar mereka menjadi haji yang mabrur.

"Beliau bicara yang ringan-ringan saja. Apalagi Mbak Puan usai lempar jumrah, sebagai simbol telah mengusir hawa jahat, membuahkan tali silaturahmi,” ujar Said.

Dia berharap dengan pertemuan Puan dengan Anies bisa menciptakan kondisi politik di Indonesia sejuk tanpa adanya ketegangan jelang Pemilu 2024.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya