Sandiaga Jadi Ketua Bappilu PPP, Mardiono Beberkan Tugas Beratnya Menuju Pemilu 2024

Sandiaga Uno dan Plt Ketua Umum PPP Mardiono.
Sumber :
  • VIVA/Anisa Aulia

Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi memberi tanggungjawab penuh kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno sebagai Ketua Tim Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) di Pemilu 2024 mendatang.

Hal tersebut disebut Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Muhamad Mardiono usai menggelar rapat Pimpinan & Anggota Bappilu Nasional bersama Sandiaga Uno di DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu, 8 Juli 2023.

"Hari ini PPP membahas Bapilu Pemilu nasional perdana di bawah pembinaan Pak Sandiaga Salahuddin Uno sebagai ketua badan pemenangan pemilu nasional," kata Mardiono.

Sandiaga Uno Menjadi Kader PPP

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Dengan tanggungjawab sebagai Ketua Bappilu, Sandiaga memiliki tugas untuk mengontrol gerak-gerik para kader PPP. Apalagi, dalam hal merebut suara di masyarakat menuju Pemilu 2024.

"Nah, selanjutnya tugas Bappilu nasional itu adalah untuk menggerakkan mengontrol memastikan bahwa kerja politik teman teman, dari partai untuk merebut suara itu dipastikan berjalan dengan lancar," kata Mardiono.

Pun, dia meminta agar Sandiaga mengevaluasi pengurus PPP di daerah yang kinerjanya tak maksimal.

"Dan manakala tokoh-tokoh yang kita letakan di setiap 1 atau 2 di setiap dapil tapi ada 8 tapi ada yang tidak bekerja maka ketua rasional dapil wajib mengevaluasi atas kinerjanya dan pencalonan di setiap dapil," lanjut Mardiono.

Mahfud Md Nilai Demokrasi dan Hukum Indonesia Berada pada Situasi yang Tepat

Sebagai informasi, Sandiaga Uno resmi bergabung di PPP pada Rabu, 14 Juni 2023. Saat itu, Sandiaga diberikan kartu tanda anggota (KTA) dan diumumkan langsung oleh Plt Ketum Muhammad Mardiono.

Mardiono menyampaikan, partainya segera menggelar Rapat Pimpinan Nasional atau Rapimnas untuk menindaklanjuti bergabungnya Sandiaga ke PPP. Rapimnas bakal digelar pada Jumat, 16 Juni 2023.

Teleponan dengan Prabowo, Donald Trump Cerita Kemenangannya di Pemilu AS

"Rapimnas itu disamping akan membahas berbagai kesiapan dalam rangka menghadapi pemilu yang sudah dimulai dengan tahapan-tahapannya, tetapi juga akan membahas bergabungnya Sandiaga menjadi keluarga PPP," kata Mardiono, di Kantor DPP PPP, Jalan Diponegoro, Menteng Jakarta Pusat. 

Mardiono menuturkan, Rapimnas PPP akan membahas persiapan menghadapi Pemilu 2024. Dalam rapimnas tersebut, PPP juga akan memberikan Sandiaga tugas yang sangat berat.

Kenalkan Kementerian Kebudayaan Indonesia, Fadli Zon Singgung AI dalam Forum G20

"Pak Sandiaga kemungkinan akan mendapatkan tugas lebih berat lagi. Sanggup Pak Sandi ya? Untuk umat, untuk Indonesia yang lebih baik lagi," kata Mardiono.

Paparan Publik Tahunan PT Energi Mega Persada Tbk

Pendapatan Energi Mega Persada Naik 8 Persen di Kuartal III-2024

PT Energi Mega Persada Tbk (EMP) berhasil membukukan pendapatan sebesar US$319 juta pada kuartal III-2024.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024