Andika Perkasa Masuk Kandidat Ketua Timses Ganjar, Hasto: Belum Dibentuk
- VIVA/Andrew Tito
Jakarta - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto buka suara soal mantan Panglima TNI Andika Perkasa masuk dalam tim pemenangan Ganjar Pranowo. Hasto bilang susunan tim pemenangan Ganjar belum dibentuk.
“Jadi, tim pemenangan terkait Pak Ganjar nanti yang akan mendampingi belum dibentuk,” kata Hasto di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan pada Jumat, 23 Juni 2023.
Menurut Hasto, tim pemenangan itu dibentuk setelah ada penetapan capres dan cawapres. Setelah pasangan capres dan cawapres ditetapkan, disusun tim pemenangan untuk didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Sementara, kata dia, saat ini belum ada pengumuman soal nama cawapres yang akan mendampingi Ganjar di Pilpres 2024.
“Tim pemenangan dibentuk setelah ada calon wakil presiden, partai-partai yang bergabung dan dibentuk secara bersama-sama kemudian didaftarkan ke KPU,” jelas Hasto.
Maka itu, Hasto mengatakan sampai sekarang belum ada pembentukan tim pemenangan Ganjar.
“Jadi, sampai sekarang belum ada siapa yang akan ditetapkan sebagai ketua tim pemenangan presiden dan wakil presiden,” tutur Hasto.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengatakan nama eks Panglima TNI Andika Perkasa masuk ke dalam daftar pimpinan tim pemenangan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.
Puan mengakui dirinya dapat tugas untuk menyusun tim pemenangan Ganjar. Menurut dia, nama Andika masuk dalam daftar tim yang akan disusunnya itu.
"Ya saya yang ditugaskan untuk kemudian nantinya ikut membentuk tim, (nama Andika Perkasa) masuk ke dalam list saya," ujar Puan.