Komentar Berbagai Tokoh Politik Soal Kaesang Maju Pilkada Kota Depok

Kaesang Pangarep
Sumber :
  • Tangkapan layar

DEPOK – Putra bungsu presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep berencana maju dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah atau Pilkada di Kota Depok. 

Alumni Pelajar Islam Indonesia Harus Berkontribusi di Pemerintahan Prabowo

Melalui video klarifikasi di channel YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat, dia pun mengonfirmasi dan menyatakan kesiapannya untuk maju menjadi Depok Pertama.

Dalam pengakuannya, keputusan ini diambil Kaesang setelah mendapat izin dan restu dari pihak keluarganya. Lantas, seperti apa tanggapan tokoh politik soal Kesang maju di Pilkada Kota Depok tersebut? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Kubu Andika-Nanang Bongkar 3 Unsur Dugaan Pelanggaran TSM di Pilkada Kabupaten Serang 

Gerindra

Sekjen Gerindra Ahmad Muzani.

Photo :
  • VIVA.co.id/Yuda Prasetya
Freddy-Sobar Ungkit Syarat Dukungan Peserta Pilkada Kaimana di Sidang MK

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani mengatakan, pengumuman Kaesang soal maju di Pilkada Kota Depok merupakan kabar gembira.

“Bagi kami ini adalah kabar yang menyenangkan, menggembirakan, dan menggarihkan bagi kehidupan masyarakat Kota Depok,” kata Muzani di GOR Otista, Jakarta Timur pada Sabtu, 10 Juni 2023.

Ahmad menilai jika sosok Kaesang punya kapasitas dan kemampuan untuk memimpin kota Depok. Sebagai anak muda, menurutnya Kaesang bisa membawa Depok menjadi kota yang lebih kreatif dan inovatif kedepannya.

PDIP

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Photo :
  • VIVA/Andrew Tito

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan partainya menyiapkan kaderisasi bagi siapapun yang ingin maju dalam kontestasi Pemilu 2024, termasuk Putra Bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep

“Ya bagi PDI Perjuangan (PDIP) siapa pun yang akan menjadi calon kepala daerah, termasuk misalnya Mas Kaesang, dan sebelumnya Mas Gibran. Partai menerapkan mekanisme kaderisasi,” kata Hasto kepada wartawan di Jakarta Utara, Sabtu, 10 Juni 2023.

Kata dia, PDIP punya sekolah partai dengan pengajar yang mumpuni dan sudah bergelut di dunia politik. Jika benar-benar ingin menggeluti dunia politik, Kaesang akan diikutsertakan sekolah partai tersebut.

PSI

Billboard PSI mendukung Kaesang jadi Wali Kota Depok

Photo :

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Kota Depok, Icuk Pramana Putra mengatakan gerakan dukungan terhadap Kaesang merupakan bentuk kekecewaan atas rezim dan elit politik Depok yang tidak pernah memberikan kinerja terbaiknya.

Gerakan ini juga sebagai pilihan terbaik baik internal partai ataupun tokoh yang mumpuni membangun Kota Depok.

PSI Kota Depok akan berupaya sekuat tenaga agar Kaesang dapat menjadi calon Walikota Depok yang akan diusung oleh PSI di Pilkada 2024. Dia mengaku optimis PSI akan meraih enam kursi di DPRD Kota Depok pada Pemilu 2024. 

PSI menilai masyarakat Kota Depok sudah frustasi dengan kepemimpinan saat ini dan butuh perubahan. Yang paling penting, Kota Depok butuh perubahan setelah puluhan tahun dipimpin oleh walikota dari partai yang sama.

PKS

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera saat Bimtek Anggota DPRD se-Banten-DKI Jakarta

Photo :
  • Dok. PKS

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mardani Ali Sera menyambut baik rencana Kaesang Pangarep yang ingin maju menjadi Wali Kota Depok pada Pilkada 2024 mendatang.  

Menurutnya, politik memang membutuhkan sosok generasi muda. Meski peran anak muda dibutuhkan, Mardani mengingatkan pentingnya kualitas diri dan integritas sebelum benar-benar terjun ke dunia politik.

“Monggo Mas Kaesang dan yang lain anak muda mau masuk politik, bagus. Politik perlu darah muda, tapi ingat perlu kualitas dan integritas,” kata Mardani Ali Sera, Senin, 12 Juni 2023. 

Dia menilai, jika Kaesang siap maju menjadi 'Depok Pertama', hal itu merupakan langkah yang tepat untuk memulai terjun ke dunia politik. 

Sementara itu, Ketua Perkumpulan Pemuda Keadilan, Dendi Budiman malah menolak Kaesang maju di Pilkada Kota Depok. Ia menilai jika politik dinasti Jokowi tidak ada bedanya dengan rezim PKS. Ia juga menilai bahwa Kaesang miskin pengalaman.

Tolak Kaesang Pangarep di Depok, Runtuhkan Dinasti Jokowi. Warga Depok & fans Man City srt Inter Milan hrs bersatu menolak politik dinasti. Kita tutup Peluang Kaesang msk ke Depok. Politik dinasti Jokowi tdk da bedanya dgn rezim PKS di depok, gitu2 aja. Kaesang miskin pengalaman,” ujarnya, dikutip dari akun Twitter @DemokrasiMartir, Rabu, 14 Juni 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya