Relawan Jokowi dan Gibran Deklarasi Dukung Pencapresan Prabowo

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama relawan Jokowi dan putra sulung Presiden Jokowi Gibran Rakabuming Raka.
Sumber :
  • VIVA/Fajar Sodiq.

VIVA Politik – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mengaku kaget munculnya deklarasi dukungan sebagai capres yang dilakukan 15 kelompok relawan pendukung Jokowi dan Gibran. Pernyataan dukungan tersebut diberikan para relawan usai mantan Danjen Kopassus itu bertemu empat mata dengan putra sulung Presiden Jokowi yang juga Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Angkringan Omah Semar, Solo, Jumat malam, 19 Mei 2023.

Intip TPS Tempat Jokowi dan Iriana Lakukan Pencoblosan Pilkada

Pantauan VIVA, pertemuan tertutup itu digelar di salah satu ruangan kaca di warung angkringan yang beralamat di Jalan Duku 1, Jajar, Laweyan, Solo. Pertemuan antara Prabowo dengan Gibran itu berlangsung hampir satu jam dengan sajian menu khas angkringan seperti jadah, kacang rebus, srabi, pisang rebus dan lainnya.

Sedangkan sebanyak 15 perwakilan relawan pendukung Jokowi dan Gibran duduk di ruang terpisah di sebelah selatan ruangan tersebut. Para relawan yang berasal dari Jawa Timur dan Jawa Tengah itu memakai kemeja berwarna putih. Perwakilan relawan tersebut dikomandoi koordinator relawan Gibran, Kuat Hermawan.

Kritikan Keras Said Didu ke Jokowi: Kudeta Partai yang Membesarkannya

Pertemuan Prabowo Subianto-Persatuan Purnawirawan (PP) Polri

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Usai pertemuan empat mata dengan Gibran, Prabowo yang juga Menteri Pertahanan itu langsung menemui para relawan yang berkumpul di meja depan. Selanjutnya sebanyak 15 perwakilan organ relawan itu mengenalkan satu per satu di depan Prabowo, seperti Projo Solo, Relawan Bahari Pantura, Jaringan Petani Jawa Tengah,dan relawan lainnya. Di antara organ relawan itu terdapat satu perwakilan yang meneriakkan 'Prabowo Presiden'.

Dukungan Prabowo dan Jokowi Disebut Tingkatkan Suara Melki-Johni di Pilkada NTT

Prabowo di hadapan perwakilan relawan pendukung Jokowi dan Gibran mengaku kaget karena banyak perwakilan relawan yang berkumpul saat pertemuannya dengan Gibran. Padahal pertemuan dengan putra sulung Presiden Jokowi itu dikatakannya, untuk menyambung tali silaturahmi persahabatan antara dirinya dengan Wali Kota Solo yang telah beberapa kali melakukan silaturahmi dengan saling berkunjung.

"Jadi saya agak kaget ternyata malam ini, saya disambut demikian. beliau juga mengundang saudara-saudara sekalian (relawan). Saya mengucapkan terima kasih. Saya kaget kok demikian, dikatakan bahwa saudara-saudara sudah mendukung saya," kata Prabowo yang disambut tepuk tangan oleh perwakilan belasan relawan yang hadir di Angkringan Omah Semar Solo pada Jumat malam, 19 Mei 2023.

Prabowo mengaku adanya deklarasi dukungan sebagai capres yang ditujukan kepada dirinya merupakan suatu kehormatan yang besar. Selain menjadi kehormatan, adanya dukungan dari para relawan Jokowi dan Gibran sekaligus suatu tantangan.

"Kalau berarti mendukung berarti dengan alasan-alasan tertentu. Tantangannya adalah apakah kita yang didukung mampu atau tidak memenuhi dan menjawab harapan-harapan bapak dan ibu sekalian," ujar dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya