Said Abdullah Beberkan Isi Pertemuan Megawati dengan Fraksi PDIP DPR RI

Politikus PDIP sekaligus Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Said Abdullah
Sumber :
  • DPR RI

VIVA Politik - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Said Abdullah mengungkap isi pertemuan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri saat mengumpulkan seluruh anggota DPR Fraksi PDIP pada Sabtu, 8 April 2023. Pertemuan itu bertujuan untuk konsolidasi.

Yasonna Belum jadi Tersangka Meski Punya Peran Sama dengan Loyalis Hasto, Begini Jawaban KPK

“Itu konsolidasi. Murni konsolidasi saja,” kata Said di Gedung DPR pada Kamis, 13 April 2023.

Namun, Said menepis kalau Megawati mengumpulkan seluruh fraksi untuk mengkonsolidasikan Pemilu Presiden dan Pemilu Legislatif 2024. Dia menekankan konsolidasi diperlukan karena jelang Lebaran Idul Fitri serta DPR reses.

Jubir Sebut Hubungan Anies dengan PDIP Sangat Baik: Tapi Tak Terikat KTA dan Jas Partai

“Enggak (soal Pilpres dan Pileg). Konsolidasi karena mau menghadapi pasca lebaran, kemudian DPR reses. Maka, itu momentum bagi kader punya kewajiban untuk memberikan report ke DPP,” jelas dia.

Megawati Soekarnoputri Memberi Arahan ke Kader PDIP

Photo :
  • PDI Perjuangan
MK Hapus Presidential Threshold, PDIP Usul 2 Langkah Cegah Muncul Banyak Capres-Cawapres

Selain itu, Said mengatakan pertemuan dengan Megawati tidak membicarakan soal nama bakal calon presiden yang akan diusung pada Pemilu Presiden 2024. Menurut dia, Megawati yang merupakan Presiden ke-5 RI sedang melakukan kontemplasi.

“Belum. Ini ketum masih melakukan olah batin dan laku batin. Ibu ketum tidak steril juga, ibu ketum itu hari-hari mencermati dinamika politik, baik dengan komunikasi yang dibangun maupun dari sisi pemberitaan maupun dari sisi survei," tutur Said.

"Semua akumulasi itu, maka melakukan perenungan, olah batin, laku batin, kan begitu. Karena jam terbang ketum sudah sejak 80 hingga sekarang. Bayangin,” ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Fraksi PDIP di DPR RI, Utut Adianto membenarkan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri mengumpulkan seluruh anggota fraksi PDIP. Namun, kata dia, pertemuan itu hanya untuk internal dan dilakukan secara tertutup.

“Ya itu memang benar (Bu Mega kumpulkan semua anggota fraksi), tapi tertutup. Kalau tertutup, saya ngomong ya buat apa,” kata Utut di Gedung DPR pada Rabu, 12 April 2023.

Menurut dia, Megawati mengumpulkan seluruh anggota legislatif Fraksi PDI Perjuangan untuk memberikan semangat. Tentu, kata dia, arahannya supaya para perwakilan rakyat turun menemui masyarakat di daerahnya masing-masing.

“Ya intinya supaya anak-anak semangat, anak-anak supaya semangat turun ke bawah makin bonding dengan rakyat,” ujarnya.

Utut juga menepis bila pertemuan tersebut diisukan bahas nama bakal calon presiden dan wakil presiden. “Enggak diomongin (soal nama),” jelas dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya