Rapat Bareng Komisi III DPR, Kapolri Kenalkan 6 Perwira Tinggi Baru

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat RDP dengan Komisi 3 DPR
Sumber :
  • Youtube DPR

VIVA Politik – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memperkenalkan enam perwira tinggi (pati) Polri yang baru di hadapan anggota Komisi III DPR RI dalam rapat kerja di Kompeks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu, 12 April 2023. Rapat tersebut dipimpin Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond J Mahesa. 

Temui Kapolri, Menteri ATR Nusron Wahid Mau Mafia Tanah Dikenaka TPPU

"Mohon izin, saya laporkan pejabat-pejabat Mabes Polri yang baru yang mungkin perlu dikenal," kata Kapolri Listyo Sigit.  

Pertama, Irwasum Komjen Ahmad Dofiri, kedua, Kabaintelkam Komjen Wahyu Widada, ketiga, Kabaharkam Komjen Fadil Imran, keempat, Kalemdiklat Komjen Purwadi, lalu kelima, As SDM Irjen Dedi Prasetyo
dan keenam, Kadivhumas Irjen Sandi Nugroho. 

Yusril Sebut Prabowo Tak Mau Tarik 10 Nama Capim KPK yang Sudah Disetor Jokowi ke DPR

“Selebihnya, Kabareskrim pejabat lama,” ujarnya

Sebelumnya, Jenderal Sigit mengungkapkan pihaknya akan memaparkan evaluasi kinerja Polri tahun 2022. Pun, kasus-kasus aktual yang tengah ditangani oleh Polri akan disampaikan dalam rapat hari ini

96 Juta Kendaraan Gak Bayar Pajak Bakal Disatroni Polisi ke Rumah

"Untuk menjelaskan evaluasi kinerja Polri tahun anggaran 2022, rencana kerja 2023 dan pengungkapan kasus-kasus aktual yang menarik perhatian publik," kata Jenderal Sigit.

Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho

Irjen Sandi ke Jajaran Humas Polri: Jadilah Agen Cooling System dan Sigap Beri Pelayanan Informasi

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho meminta seluruh jajarannya untuk segera mengimplementasikan asta cita pemerintah dan program presisi Kapolri.

img_title
VIVA.co.id
8 November 2024