Airlangga Hartarto Ditugasi Jokowi ke Solo, Bicara Rahasia Empat Mata dengan Gibran

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memenuhi undangan jamuan makan siang Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, Solo, Jawa Tengah, Senin, 6 Februari 2023.
Sumber :
  • VIVA/Fajar Sodiq

VIVA Politik – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memenuhi undangan jamuan makan siang Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Solo, Jawa Tengah, Senin, 6 Februari 2023. Salah satu menu yang disajikan dalam makan siang di eks rumah dinas Presiden Jokowi saat menjadi Wali Kota Solo itu adalah buah durian.

Yusril Sebut Prabowo Tak Mau Tarik 10 Nama Capim KPK yang Sudah Disetor Jokowi ke DPR

Airlangga Hartarto, yang juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian), tiba di rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, pukul 13.00 WIB. Sebelumnya Airlangga dan Gibran menghadiri peresmian Kawasan Sains dan Teknologi Solo Technopark.

Kedatangan Ketua Umum Partai Golkar didampingi sejumlah jajaran pengurus Partai Golkar Jawa Tengah dan Partai Golkar Solo. Jamuan makan siang yang digelar di ruang rapat tersebut dilakukan secara tertutup

Arahan Prabowo ke Gibran dan Menteri: Jalankan Pemerintahan Bersih tanpa Kongkalikong Pihak Lain

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dalam peresmian Kawasan Sains dan Teknologi Solo Technopark (STP) di Solo, Senin, 6 Februari 2023.

Photo :
  • VIVA/Fajar Sodiq

Setelah pertemuan dan jamuan makan siang yang berlangsung sekitar satu jam itu, Airlangga Hartarto dan Gibran terlihat keluar dari ruang pertemuan. Airlangga tidak langsung keluar Loji Gandrung, tetapi menilik ruangan kamar Bung Karno di dalam rumah dinas tersebut.

Kunjungan ke Luar Negeri untuk Hadiri KTT, Prabowo: Bukti Indonesia Dihormati Negara Dunia

Menurut Airlangga, kedatangannya ke Loji Gandrung untuk bersilaturahmi dengan Gibran Rakabuming Raka setelah menghadiri acara peresmian Kawasan Sains dan Teknologi Solo Technopark. “Tujuan saya datang ke Solo ini karena diberi tugas oleh Bapak Presiden untuk menghadiri peresmian Solo Technopark,” kata dia di Loji Gandrung, Senin, 6 Februari 2023

Ketika disinggung mengenai pembicaraan empat mata dengan Gibran saat jamuan makan siang, ia enggan membeberkan isi pembicaraan dengan putra sulung Presiden Jokowi itu. Airlangga juga mengaku melakukan pembicaraan empat mata dengan Gibran di dalam mobil.

“Tadi sempat bicara empat mata, di mobil pun empat mata. Tadi yang dibicarakan ada yang di-publish dan ada yang tidak di-publish. Yang di-publish yang barusah saya kasih tahu. Yang tidak di-publish silakan tanyakan ke Pak Wali,” ujarnya.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Photo :
  • VIVA/Anisa Aulia/tangkapan layar.

Meski enggan menyebutkan isi pembicaraan dengan Gibran, Airlangga memastikan bahwa yang dibicarakan dengan Wali Kota Solo itu terkait isu politik. Pasalnya kapasitas kedatanganya ke Loji Gandrung untuk mengikuti jamuan makan siang itu sebagai Ketua Umum Partai Golkar.

“Namanya dari tokoh politik, ya, pasti kita bicara politik. Semua terkait politik termasuk langkah ke depan, langkah ke belakang dan langkah ke kanan kita bahas,” kata dia.

Namun ketika disinggung soal wacana Gibran yang bakal maju dalam pilgub, ia pun dengan dengan diplomatis bahwa terkait pencalonannya masih membutuhkan pembahasan lebih dalam dan lebih lanjut.

Menurut Airlangga, sosok Gibran memiliki potensi sebagai salah satu calon yang bakal maju dalam pilgub. Apalagi sebelumnya Bambang Soesatyo yang merupakan Wakil Ketua Umum Partai Golkar sempat menyebut nama Gibran sebagai salah satu calon gubernur saat bertemu beberapa waktu lali di Balai Kota Solo.

“Ini kan semua kan kita bicara ada waktunya, ada pengawasnya dan ada penyelenggara pemilu KPU. Jadi tentu sesuai dengan jadwal,” kata dia.

Gibran pun mengaku sempat ada pembahasan terkait pilgub. Namun ia enggan membeberkan lebih lanjut terkait pembahasan politik soal pilgub. “Kok mau ora takon (kok tadi tidak ditanyakan kepada Airlangga Hartarto). Ada, ada pembicaraan soal itu,” kata dia.

Sedangkan mengenai menu jamuan makan siang, Gibran menyebutkan terdapat salah satu menu yang sebelumnya sempat disajikan saat bertemu dengan Airlangga Hartarto beberapa waktu lalu saat bertemu di Kusuma Sahid Prince Hotel Solo.

“Ada duren pada waktu pertemuan sebelumnya dan para pertemuan ini harus ada duren lagi. Duren yang warnanya kuning,” sebut Gibran.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya