Merasa Berhak Usulkan Sandiaga Uno Capres, PPP Tegaskan KIB Tidak Dimonopoli Satu Partai

Muhamad Mardiono Plt Ketua Umum PPP
Sumber :
  • VIVA/Rosikin

VIVA Politik – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mulai secara terbuka mewacanakan untuk mengajukan Sandiaga Uno sebagai calon presiden atau calon wakil presiden pada pemilu tahun 2024 menyusul rumor kepindahan Sandiaga dari Partai Gerindra ke partai Ka'bah.

PPP, sebagai partai anggota Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN), merasa memiliki hak juga untuk mengajukan nama capres maupun cawapres. Meski Golkar sebagai partai terbesar di KIB telah jauh-jauh hari mengajukan nama sang Ketua Umum Airlangga Hartarto sebagai calon presiden, PPP menganggap keputusan itu masih bisa dinegosiasikan seiring dinamika politik.

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono mengatakan, partainya, sebagaimana partai lain dalam KIB, berhak mengajukan siapa pun sebagai calon pemimpin bangsa. Partai Golkar memang telah memutuskan nama Airlangga Hartarto. PAN mewacanakan, misalnya Ganjar Pranowo dan Erick Thohir. Sedangkan PPP mulai memunculkan nama Sandiaga Uno meski sesekali juga mengusulkan Ganjar Pranowo.

Muhamad Mardiono Plt Ketua Umum PPP

Photo :
  • VIVA/Rosikin

"Jadi, koalisi ini juga bukan dalam monopoli politik; bukan monopoli politik artinya koalisi ini adalah membangun membangun persatuan," kata Mardiono dalam wawancara eksklusif dengan VIVA pada program The Interview di Jakarta, 11 Januari 2023.

Kawah candradimuka

Partai politik, dia mengingatkan, ibarat sasana tinju atau semacam kawah candradimuka untuk mendidik dan mempersiapkan calon pemimpin. Karena itu, setiap partai politik mesti berkompetisi untuk menghadirkan tokoh atau figur terbaik untuk diadu dengan kandidat lain.

Begitu pula partai-partai di KIB, katanya, yang masing-masing memiliki figur andalan, entah kader atau tokoh eksternal. Pada akhirnya nanti masing-masing partai menegosiasikan dengan lobi-lobi politik untuk menentukan pilihan terbaik di antara yang terbaik.

DPR Dorong Audit Dana Hibah Pemilu dan Pilkada Serentak 2024

"Tentu, Golkar dengan amanat dari Munas [mengajukan Airlangga Hartarto], kemudian PAN juga dengan menjalankan fungsi sebagai kawah candradimukanya, atau sasananya; nanti pada saatnya akan bertemu untuk menggodok 
kesamaan pendapat sehingga menjadi sebuah keputusan," katanya.

Pertemuan Ketua Umum Partai Politik Koalisi Indonesia Bersatu (KIB)

Photo :
  • VIVA/Andrew Tito
Bawaslu RI Imbau Pengawasan Pilkada Harus Santun dan Riang Gembira

Tak dapat egois

Selain itu, Mardiono menekankan, partai-partai di KIB menyadari bahwa masing-masing tidak dapat egois karena tak ada satu pun di antara mereka yang dapat sendirian mengajukan pasangan capres-cawapres pada pemilu tahun 2024. Sebab, konstitusi mengamanatkan bahwa pasangan capres-cawapres hanya dapat diajukan oleh partai politik atau gabungan partai politik yang memiliki sekurang-kurangnya 20 persen kursi di parlemen nasional.

Timses Wanti-wanti Pendukung Tak Bawa Anak di Bawah Umur saat Kampanye Akbar RK-Suswono

Partai Golkar pun, meski partai terbesar di KIB, tak memenuhi syarat untuk sendirian mengajukan pasangan capres-cawapres, apalagi PPP dan PAN yang perolehan kursinya pada pemilu 2019 jauh lebih sedikit.

"Yang memenuhi syarat untuk pencalonan presiden dan wakil presiden itu hanya PDIP, dan bisa sendiri, tetapi lainnya ini harus membangun koalisi karena perolehan suara di bawah 20 persen," katanya.

Ridwan Kamil dan Sandiaga Uno berjabat erat

Sandiaga Uno Bakal Turun Kampanyekan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, bakal turun ikut mengkampanyekan pemenangan Ridwan Kamil-Sandiaga Uno. Sandi sempat jadi wagub saat berpasangan dengan Anies.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024