Beri Bantuan Gerobak Perindo, TGB: Politik Bukan Hanya Hura-hura

Ketua Harian DPP Partai Perindo, TGB Zainul Majdi
Sumber :
  • Perindo

VIVA Politik – Membantu rakyat, terutama yang membutuhkan, juga menjadi bagian yang harus dilakukan oleh partai politik. Termasuk dengan memberi bantuan dalam meningkatkan usaha mereka. Sehingga politik tidak saja menampilkan hura-hura.

Komitmen Sandiaga Uno Dukung Industri Kreatif Indonesia

Hal itu ditegaskan oleh Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo Dr TGB H Muhammad Zainul Majdi, dalam keterangan persnya. Dia mengatakan, partainya punya komitmen tinggi memperjuangkan ekonomi masyarakat kecil di Tanah Air.

Diantaranya, dengan membagikan gerobak dan modal usaha kepada pelaku UMKM Jawa Barat.

Eksplorasi Produk Unggulan UMKM di BRI UMKM Export 2025

"UMKM adalah bagian terbesar yang membuka lapangan kerja. UMKM juga berhasil menjadi bantalan ketika krisis terjadi di Indonesia. Jadi, kita harus semaksimal mungkin bantu UMKM di Indonesia," kata TGB H Muhammad Zainul Majdi, seusai Pembagian Gerobak Perindo dan Modal Usaha di Kantor DPW Partai Perindo Jabar, Jalan Cipaganti Nomor 75, Kota Bandung.

Gerobak itu diharapkan bisa meningkatkan omzet dari UMKM yang dibantu tersebut. Dengan begitu, ekonomi keluarga kembali meningkat. Dengan begitu, konsumen tertarik membeli dagangan para pelaku UMKM.

Persyaratan Peserta Pemilu Disarankan Diperketat setelah MK Hapus Presidential Threshold

"Ini bagian komitmen Partai Perindo. Politik itu bukan hanya hura-hura, tetapi selalu ada kebermanfaatan yang diterima masyarakat," ujar TGB.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang Pemilu, Teritorial, Strategi Pencalegan, Kampanye, dan Saksi DPP Partai Perindo Ferry Kurnia Rizkiyansyah, ini bukti partai turun membantu persoalan masyarakat.

"Kami bersyukur Partai Perindo mempunyai Ketua Umum, yaitu Bapak Hary Tanoesoedibjo yang concern terhadap UMKM, salah satunya Gerobak Perindo ini," kata Ferry.

Jelas dia, Gerobak Perindo diharapkan bisa digunakan secara optimal untuk meningkatkan taraf hidup pedagang. Selain itu, menginspirasi bagi pelaku UMKM lainnya untuk terus bangkit dan maju membangun ekonomi Indonesia.

"Ini komitmen kami, ketika kami nanti diberi kesempatan duduk di legislatif. Banyak UMKM perlu dibantu, tidak hanya Jabar, tapi seluruh Indonesia," ujarnya.

Mereka yang mendapatkan bantuan, cukup bahagia mendapatkan Gerobak Perindo yang pada bagian sisinya bertuliskan Peduli Ekonomi Rakyat.

Para pelaku UMKM sebagai penerima adalah pedagang di Bandung Wetan, Ujung Berung, Buah Batu, Sukasari, Lengkong, Rancasari, Astana Anyar, Babakan Ciparay dan lainnya. Juga diberikan modal usaha secara simbolis oleh TGB dan Ferry Kurnia Rizkiyansyah. 

Ketua DPW Partai Perindo Jawa Barat HM Ferrari Nurrachadian juga turut membagikan Gerobak Perindo kepada pelaku UMKM di Kota Kembang tersebut.

Widaningsih, salah satu penerima Gerobak Perindo, mengaku bahagia. Setiap hari dia biasanya berjualan batagor di Gang Margaasih I RT001/010, Cijawura, Buah Batu, Kota Bandung.

"Senang sekali, alhamdulillah dapat gerobak baru dari Partai Perindo. Karena gerobak yang ada sudah rusak, tidak layak lagi untuk jualan," kata Widaningsih.

Dengan dapat gerobak yang pada bagian sisinya bertuliskan Peduli Ekonomi Rakyat ini, dia yakin usahanya akan makin maju. Konsumen diharapkan lebih tertarik membeli di gerobaknya, karena tampilannya yang cerah dan bersih.

"Harapannya, usaha saya semakin maju. Apalagi usaha saya ini menjadi tumpuan keluarga dan semoga ini menjadi penambah ekonomi kami," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya