Cerita Lucu Megawati Punya Julukan Ratu Preman: PDI Dipanggil Semut-semut Merah

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di HUT ke-50 PDIP di Jiexpo, Kemayoran.
Sumber :
  • YouTube PDIP

VIVA Politik - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menceritakan punya pengalaman lucu karena pernah dijuluki Ratu Preman. Ia bilang julukan tersebut diperolehnya saat PDIP masih Partai Demokrasi Indonesia atau PDI.

"Jadi tahu nggak? Zaman dulu ini, ibumu ini dikasih nama Ratu Preman. Loh, saya sendiri kaget loh," kata Megawati dalam pidato politiknya saat HUT ke-50 PDIP di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Selasa, 10 Januari 2023.

Megawati mengatakan saat itu, ada polisi yang mengawal dirinya. Pun, dia minta izin untuk bicara di luar pidato.

"Makanya saya tidak mau pake tamu-tamu yang lain. Supaya ngobrolnya, instruksi saya memberi instruksi enak," tutur Presiden ke-5 RI tersebut.

Menurut dia, kejadian itu terjadi saat pagi hari ketika dirinya hendak berangkat ke kantor PDI.

"Masak gini pagi-pagi nih, dari rumah, saya mau ke kantor. Tahu-tahu ada pengawalnya. polisi gitu," ujar Megawati.

Dia mengatakan saat itu, polisi pengawal itu ngobrol dengan rekannya dalam kode 86 yang artinya siap.

"Kamu udah pada siap belum. 86 gitu, aku ingat. Loh, kenapa? Kita sudah siap. Terus tanya apa di sana semut-semut merahnya sudah berdatangan?" ujar Megawati.

Juru Bicara KPK Bilang Harusnya Yasonna Beri Tahu Penyidik kalau Tahu Keberadaan Harun Masiku

"Aku kaget kan. Ngono, rakyat itu masih PDI loh. Itu dipanggilnya semut-semut merah," lanjut Megawati.

Megawati pun kalau membayangkan dengan mengingat cerita itu lucu.

KPK Buka-bukaan soal Pemeriksaan Eks Menkumham Yasonna Laoly terkait Kasus Harun Masiku

"Itu dipanggilnya semut-semut merah. Lucu, bayangin loh. Dulu itu kita tempur, sekarang kamu tuh enak, magrok-magrok," tutur Megawati.

Dia melanjutkan ceritanya soal obrolan pengawal polisi tersebut.

Ganjar Sebut Pemecatan Jokowi Sudah Tepat Waktunya

"Semut-semut merahnya sudah datang atau belum? Gitu kan. Yang terutama ratu premannya ada di mana ya?" ujar Megawati.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di HUT PDIP ke-50

Photo :
  • Youtube PDIP

Lantaran penasaran, Megawati pun bertanya langsung ke pengawal polisinya. Ia tanya soal maksud figur yang dijuluki Ratu Preman. 

"Kan ada pengawal saya. Eh (saya tanya) ratu preman itu sopo toh? Loh ya ibu lah. Oh, panggilannya Ratu Preman ngono? Wah, keren, mang aku banyak anak buah preman," jelas Megawati.

Megawati bilang setelah itu dirinya berpikir. Hal itu lantaran dirinya yang tak memakai baju merah.

"Wah piye ya, rupanya polisi sudah gemeter. Karena apa, hari itu kampanyenya PPP," ujar Megawati.

"Yo, bayangkan. Kalau sudah dengar ratu semut opo, saya ketawa deh. Itu peristiwa lucu. Tahu nggak kalian," lanjut Megawati.

Dia mengingatkan PDI beda dengan PDIP. Dia menyindir saat ini banyak kader masuk PDIP karena merupakan parpol besar.

"Sekarang gue masuk PDI yang gede. PDI Perjuanga supaya nanti bisa dari struktur, ke legislatif. Terus ke eksekutif, sudah gitu magrok-magrok, cari duit. Hati-hati saiki, jangan dipikir ibu nggak tahu loh," ujar Megawati.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya