Istri Djarot PDIP Nyalon Jadi Senator DPD, Janji Atasi Banjir Jakarta

Istri eks Gubernur DKI Djarot Syaiful Hidayat, Happy Farida saat daftar ke KPU.
Sumber :
  • Istimewa/tvonenews

VIVA Politik - Istri dari eks Gubernur DKI Djarot Syaiful Hidayat, Happy Frida maju jadi kontestan Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari DKI Jakarta. Dia punya alasan daftar jadi senator Ibu Kota.

Bawaslu Minta Sentra Gakkumdu Rumuskan Lagi Hukum Acara Pemilu

Happy Frida mengaku pernah mendampingi suaminya Djarot saat mengurus Jakarta. Menurut dia, pengalaman pengalaman tersebut membuatnya paham berbagai persoalan wilayah Jakarta. 

Dia juga janji berupaya meningkatkan kualitas hidup warga Jakarta dari aspek pendidikan, ekonomi, hingga transportasi publik.  

Istri Beberkan Kondisi Terkini Pak Tarno

“Akses warga Jakarta pada pendidikan, kesehatan, sanitasi yang baik, ekonomi kerakyatan, air bersih, transportasi publik dan pemukiman yang sehat harus lebih ditingkatkan," kata Happy dikutip dari tvonenews, Kamis, 5 Januari 2023.

Acha Sinaga Ungkap Menikahi Pelayan Tuhan Tidaklah Mudah

Happy juga melontarkan janji meningkatnya rasa aman, gotong royong, toleransi dan kesejahteraan warga. Selain iut, dia juga mengeluarkan janji lain jika berhasil terpilih sebagai senator. 

Janji lain itu seperti mengatasi persoalan banjir dan kemacetan, serta bisa perbaikan tata ruang kota.   

"Saya siap untuk meningkatkan kerja sama antara pemerintah provinsi Jakarta dengan pemerintah pusat," ujarnya.  

Adapun Happy sudah menyerahkan dokumen persyaratan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Kamis, 29 Desember 2022. Dia siap bersaing di 2024.  

"Saya siap berjuang dan berdiri di atas kepentingan semua golongan,” ujar Happy.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya