Jenderal Andika dan KSAD Penuhi Undangan Komisi I, TNI Solid

Panglima TNI, Kasad dan Kasau
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Politik – Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa kompak hadir bersama Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Dudung Abdurachman, dalam dapat bersama Komisi I DPR, di Gedung DPR pada Senin, 26 September 2022. Kehadiran Andika dan Dudung menunjukkan bahwa TNI solid.

Pasukan Semut Hitam TNI AD 'Serbu' SD di Daerah Perbatasan Papua

“TNI dalam pandangan saya solid,” kata Anggota Komisi I DPR, TB Hasanuddin di Gedung DPR.

Maka dari itu, anggota Fraksi PDI Perjuangan ini meminta kabar disharmoni antara Jenderal Andika dengan Jenderal Dudung, tidak perlu dibesar-besarkan lagi. Sebab, memang hubungan keduanya sudah dikonfirmasi tidak ada masalah.

Ini Sosok Hendy Antariksa, Jenderal Sat-Gultor 81 Kopassus yang Kini Jabat Dankoopssus TNI

Rapat Kerja Komisi 1 DPR RI dengan Menhan, Panglima TNI, KASAD, KASAU, KASAL

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

“Saya sudah bicara dengan Panglima dan KSAD, saya jamin enggak ada masalah,” ujarnya.

Viral! Oknum Camat Kegep Sembunyikan Perempuan di Kolong Meja, Ngaku Sedang Rapat

Menurut purnawirawan TNI ini, adanya perbedaan-perbedaan dalam diskusi dan aplikasi di lapangan itu merupakan hal yang biasa terjadi di militer.

“Saya 35 tahun jadi prajurit TNI, jadi itu dinamika enggak usah dibesar-besarkan, enggak usah dipanjang-panjangkan,” jelas dia.

Rapat Kerja Komisi 1 DPR RI dengan Menhan, Panglima TNI, KASAD, KASAU, KASAL

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Ia menambahkan rapat hari ini dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Andika agendanya membahas anggaran 2023. Karena memang harus diketok untuk dilaporkan ke Badan Anggaran (Banggar) DPR RI.

“Jadi tidak ada masalah-masalah lain. Kita serahkan pada floor. Tapi saya yakin fokus pada anggaran. Rapat ini terkahir, rapat kemarin itu seharusnya sudah final tapi berkembang ke masalah-masalah lain sehingga belum final. Insya Allah ini diketok terakhir,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya