John Wempi Harap DOB Papua Pegunungan Pacu Kesejahteraan Masyarakat

Wakil Menteri Dalam Negeri, John Wempi Wetipo.
Sumber :
  • Fikri Halim/VIVAnews.

VIVA Politik – Pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) Papua Provinsi Papua Pegunungan diharapkan bisa mendorong kesejahteraan bagi masyarakat. Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) John Wempi Wetipo menyebut pemerintah pusat terus berikhtiar menyiapkan pembentukan DOB tersebut secara matang.

4 Penumpang Trigana Air Terluka Pasca Pesawat Terbakar di Bandara Sentani Papua

Dia mengatakan demikian karena kesejahteraan masyarakat Papua agar semakin terangkat jadi perhatian. Maka itu, pihaknya mengajak berbagai elemen masyarakat maupun tokoh di Papua Pegunungan bisa menyambut pembentukan DOB dengan baik. 

“Saya kira mari kita sambut ini dengan baik ya. Kita jadi pemain (aktor bagi pembangunan di Papua Pegunungan) supaya kita mendapat manfaat lebih besar," kata Wempi dikutip pada, Jumat, 29 Juli 2022.

Maluku dan Papua Catat Pertumbuhan Ekonomi Tertinggi di Kuartal III-2024, Bagaimana Daerah IKN?

Ilustrasi masyarakat Papua.

Photo :
  • U-Report

Menurut dia, adanya DOB tersebut merupakan kesempatan emas bagi generasi di Papua Pegunungan untuk bisa memperoleh kesejahteraan lebih baik. John bilang, pihaknya terus mengajak pihak-pihak di Papua Pegunungan untuk mendukung proses pembangunan yang ada. 

Mencekam! Bocah SD Papua Berlindung di Kolong Meja Saat Baku Tembak TNI-Polri vs KKB Terjadi

Kemudian, ia menambahkan, pihaknya atas nama pemerintah pusat memiliki harapan besar terkait pembentukan DOB Papua Pegunungan. Dia optimistis, ke depan seiring berjalannya waktu masyarakat akan merasakan kesejahteraan melalui dampak DOB Papua Pegunungan. 

Dia pun kembali mengajak pihak terkait terutama aparatur agar bersama-sama mendukung DOB Papua Pegunungan. 

"Saya ajak untuk semua aparatur, baik TNI, POLRI, ASN, mari kita bersatu untuk bekerja lebih keras untuk membawa perubahan dan kesejahteraan yang diharapkan oleh masyarakat," tuturnya.

Warga Sipil Yang dibunuh kelompok kriminal bersenjata di Intan Jaya

KKB Berulah Bunuh Warga Sipil di Kali Wabu, Intan Jaya Papua

KeKelompok Kriminal Bersenjata Intan Jaya Bunuh Warga Sipil di Kali Wabu, Intan Jaya Papua

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024