Pimpin Istigasah, Gus Khayat: Kami Perkuat Doa Agar Ganjar Dimudahkan

Santri dan ulama gelar istigasah akbar di Jombar Jatim untuk Ganjar Pranowo.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Politik – Untuk mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, relawan bersama ulama dan ribuan santri menggelar istigasah dan selawat akbar. Kegiatan yang digelar di Pondok Pesantren Hamalatul Qur'an, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, Jawa Timur diinisiasi relawan Ganjar, Sahabat Ganjar.

Hamalatul Quran KH. Ainul Yaqin SQ menyampaikan istigasah ini medoakan Ganjar Pranowo dapat jadi Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029. Selain itu, doa bersama untuk Indonesia yang sejahtera. 

Rangkaian kegiatan diawali dengan membaca ayat suci Alquran di Kota Santri tersebut. Para santri juga sempat menyuguhkan penampilan hadroh. 

Ribuan santri dan ulama gelar istigasah akbar untuk Ganjar Pranowo.

Photo :
  • Istimewa

Pun, dalam acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan juga pemutaran video Ganjar Pranowo sebagai keluarga ulama.

“Dengan berkumpulnya para ulama dan santri di Pondok Pesantren Hamalatul Quran yang kita banggakan ini. Mari kita sama-sama memanjatkan doa kepada Allah SWT agar bapak Ganjar Pranowo dapat dilancarkan pada 2024 mendatang," kata Hamalatul Quran KH. Ainul Yaqin SQ, dalam keterangannya, yang dikutip pada Senin, 25 Juli 2022.

Kemudian, kegiatan selanjutnya istigasah dan selawat akbar yang dipimpin Dewan Pembina Sahabat Ganjar (Saga), KH Khayatul Makky atau Gus Khayat. istigasah ini diikuti para ulama, santri, dan pengurus pesantren. 

Menurut Gus Khayat, tujuan kegiatan ini yaitu memohon perlindungan, keberkahan serta kelancaran dari sang pencipta Allah SWT. Dia menyebut Ganjar sebagai figur yang dekat dengan pesantren serta ulama.

Anies-Ganjar Kalah, Pilpres 2024 Panggung Politik Prabowo jadi RI 1

Menurut dia, politikus PDI Perjuangan (PDIP) itu merupakan menantu dari KH Hisyam Abdul Karim, salah satu tokoh ulama di Jawa Tengah.

"Melalui kegiatan ini, kami mempererat dukungan dan memperkuat doa agar Ganjar Pranowo dimudahkan Allah SWT pada 2024 mendatang," lanjut Gus Khayat saat memimpin istigasah dan selawat akbar.

Cek Fakta: Bambang Pacul Nyatakan Mundur dari PDI Perjuangan

Gus Khayat menambahkan kegiatan di Jombang ini memperlihatkan dukungan ulama dan santri yang mendorong Ganjar maju ke Pilpres 2024. Figur Ganjar dianggap sebagai tokoh yang layak memimpin RI karena merakyat.

Sosok Syekh Muhammad Hisham Kabbani yang Dikabarkan Wafat, Ulama Sufi Dunia Dikenal Tegas Kritik Ekstremisme
ilustrasi poligami

Ulama Ini Sebut Poligami Bukan Sunnah, karena...

Kesimpulan dari berbagai pendapat ini adalah bahwa sunnah yang sebenarnya adalah mencukupkan diri dengan satu istri.

img_title
VIVA.co.id
18 Januari 2025