Rizieq Shihab: Kita Punya Negeri di Mana-mana Ada Kerusakan

Mantan pemimpin FPI Muhammad Rizieq Shihab bersama Koordinator Humas Persaudaraan Alumni 212 Novel Bamukmin usai konferensi pers usai pembebasan bersyarat Rizieq Shihab, di Petamburan, Jakarta, Rabu, 20 Juli 2022.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA Politik – Mantan pemimpin FPI Muhammad Rizieq Shihab alias Habib Rizieq kembali menggaungkan gagasannya tentang revolusi akhlak segera setelah dinyatakan bebas bersyarat pada Rabu, 20 Juli 2022.

Pembunuhan Sadis di Tambora Bermula dari Utang Berlanjut Ritual Penggandaan Uang

Rizieq menyinggung soal kondisi negara yang, menurutnya, darurat kebohongan, dan karena itu, diperlukan revolusi akhlak dengan cara yang berakhlak.

"Sebagaimana yang telah saya sampaikan setiba di Tanah Air sewaktu saya pulang dari kota suci Mekkah, yaitu, ayo kita gaungkan kembali terus, yaitu revolusi akhlak, revolusi akhlak dengan cara yang berakhlak," ujar Rizieq dalam konferensi pers di rumahnya di kawasan Petamburan, Jakarta, Rabu, 20 Juli 2022.

6 Langkah Melunasi Utang di Bulan Ramadan, Mulai dari Langkah Kecil Ini

Simpatisan Habib Rizieq berkumpul di Petamburan.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Andrew Tito

Rizieq mengaku, selama di penjara, dia memantau berita yang terjadi di Indonesia, dan berpendapat Indonesia sedang darurat kebohongan. "Bagaimana kita punya negeri di mana-mana ada kerusakan, di mana-mana ada kemungkaran, suadara, maka kebohongan sudah membudaya, dan negeri kita lagi darurat kebohongan," ujarnya.

5 Tips Menolak Pembeli yang Suka Utang di Warung Tanpa Bikin Sakit Hati

Habib Rizieq bersama Ketua GNPF ulama

Photo :
  • Istimewa

Untuk semua persoalan yang dinilainya menyimpang itu, dia berpesan untuk semua orang agar merevolusi akhlak. Permasalahan ekonomi, korupsi, kezaliman, utang, dan lain-lain, menurtnya, solusinya dengan revolusi akhlak.

Orang yang mempunyai akhlak baik, katanya, bakal menggunakan tubuhnya untuk melakukan kebaikan. Begitu pula dengan akalnya yang bakal digunakan untuk berpikir yang baik, mata dan telinganya dimanfaatkan untuk kebaikan.

Muhammad Sawkani dan Ratna Galih

Suami Ratna Galih Terancam Pailit, Utang Rp94 Miliar Jadi Sorotan

Muhammad Sawkani terancam pailit akibat utang Rp 94 miliar. Jika gagal bayar, asetnya termasuk milik Ratna Galih bisa disita.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025