PKS Tunjuk 10 Jubir Partai, Salah Satunya Gamal Albinsaid

Presiden PKS Ahmad Syaikhu
Sumber :
  • Dok. PKS

VIVA – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPP Ahmad Syaikhu menunjuk 10 kadernya sebagai juru bicara atau jubir partai. Tugas jubir ini akan jadi corong komunikasi partai dakwah kepada publik.

Duet Imam–Ririn Punya Kans Besar Menang dan Berpotensi Pertahankan Dominasi PKS di Depok

Syaikhu menyampaikan para jubir itu nanti akan banyak berkomunikasi dengan publik tentang berbagai program PKS. Dia mengatakan, tugas jubir juga akan sebagai jembatan dalam menyampaikan setiap kebijakan PKS. Pun, menyerap masukan publik untuk PKS.

Bagi dia, dengan 10 jubir resmi ini akan membuka komunikasi seluas-luasnya PKS dengan publik. Ia bilang sejak berdiri PKS, sudah berupaya terbuka.

Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil Disebut Lebih Kuat daripada Anies ke Pramono

"PKS di pusat juga mendapat penghargaan keterbukaan informasi dari Komisi Informasi Pusat (KIP) dan PKS di wilayah banyak yang mendapatkan penghargaan serupa dari Komisi Informasi Provinsi. Hadirnya juru bicara resmi akan semakin memudahkan komunikasi antara PKS dan publik," ujar Syaikhu dalam keterangannya, Kamis, 6 Januari 2022.

Dia pun merincikan 10 jubir PKS tersebut seperti Ketua DPP PKS bidang Politik Hukum & Keamanan Al Muzammil Yusuf, Ketua DPP PKS Bidang Humas Ahmad Mabruri, Ketua DPP PKS Bidang Kesejahtaraan Sosial Netty Prasetyani, Ketua DPP PKS Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) Kurniasih Mufidayati.

Akses Jalannya Ditutup Tetangga, Sunardi Lebih Pilih Bangun Jembatan Pribadi Senilai Rp250 Juta

Dokter Gamal gabung ke PKS

Photo :
  • Dok. PKS

Selain itu, ada Ketua DPP PKS Bidang Kepemudaan Gamal Albinsaid, Wakil Sekjen PKS Ahmad Fathul Bari, Wakil Sekjen Zainudin Paru, Ketua Kantor Staf Presiden PKS Pipin Sopian, Anggota KSP PKS Muhammad Iqbal dan Muhammad Kholid.

"Masing-masing juru bicara adalah personal yang sudah terbiasa menjalin komunikasi publik dan memiliki kapasitas khusus pada bidangnya yang Insha Allah mencakup banyak hal yang tengah menjadi perhatian publik dan PKS," ujar Syaikhu. 

Pun, Syaikhu juga mengapresiasi media massa yang selama ini menjadi jembatan informasi antara PKS dan publik. Kata dia, PKS menilai media punya peran besar sebagai pilar demokrasi keempat.

Begitu juga ahli, akademisi dan para pakar yang selama ini terus menjalin komunikasi intens dengan PKS.

"Lewat juru bicara PKS isnya Allah hubungan dengan teman-teman akan jauh lebih intens dan semakin berkualitas," sebut Syaikhu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya