Golkar Resmi Ajukan Lodewijk Paulus Gantikan Azis Syamsuddin di DPR

Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich Paulus (kiri) bersama Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta

VIVA – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, akhirnya resmi mengajukan nama Sekretaris Jenderal Lodewijk Paulus menggantikan Azis Syamsuddin. Airlangga juga menyampaikan surat permohonan persetujuan Pergantian Antar Waktu atau PAW pimpinan DPR RI dari Golkar.

Bagi Golkar Putusan MK yang Menghapus Presidential Threshold 20 Persen Mengejutkan

"Dalam rapat pleno tanggal 27 September kemarin, Partai Golkar memutuskan menunjuk saudara Lodewijk F Paulus sebagai calon wakil ketua DPR menggantikan saudara Azis syamsuddin," kata Airlangga, di Gedung DPR, Rabu 29 September 2021

Airlangga mengatakan, surat permohonan tersebut diterima secara langsung oleh Ketua DPR RI Puan Maharani. Menurut dia, proses penunjukkan Lodewijk sebagai pengganti Azis telah melalui rapat pleno dengan pengurus serta senior Golkar.

Prabowo Umumkan Update PPN 12 Persen di Kemenkeu Sore Ini

Pun, ia berharap proses pengajuan Calon Wakil Ketua DPR ini bisa segera ditindaklanjuti. Menko bidang Perekonomian tersebut ingin agar dalam paripurna DPR yang akan datang proses penggantian ini bisa selesai. 

"Tentu kami berharap proses pengajuan calon wakil ketua DPR dari Pak Lodewijk bisa diselesaikan di rapat paripurna dan bisa berproses sesuai dengan mekanisme yang ada di DPR RI," tutur Airlangga.

Misbakhun Ingatkan PDIP Tak Amnesia soal Kenaikan PPN

Sementara, Ketua DPR Puan Maharani mengatakan, dirinya bersama pimpinan DPR lainnya, Sufmi Dasco Ahmah sudah menerima surat langsung dari Airlangga. Surat tersebut berisi tentang pengunduran diri dari Azis Syamsuddin sebagai pimpinan DPR RI periode 2019-2024.

"Sesuai dengan mekanisme pergantian pimpinan DPR RI pasal 47 peraturan DPR nomor 1 tahun 2020 tentang peraturan tata tertib DPR. Maka DPR akan memproses pimpinan wakil ketua DPR dari Partai Golkar," ujar Puan.

Sebelumnya, Azis Syamsuddin sudah mengundurkan diri sebagai Wakil Ketua DPR lantaran tersandung kasus hukum di KPK. Adapun nama Lodewijk sudah mencuat sebagai pengganti Azis dalam tiga hari terakhir.

Ketum Ormas MKGR dan Wakil Ketua DPR RI, Adies Kadir

Rayakan HUT 65 Tahun, Ormas MKGR Serukan Gotong Royong Kawal Pemerintahan Prabowo-Gibran

Ketum Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong, atau MKGR, Adies Kadir, mengatakan 2025 yang juga sebagai HUT ormas yang dipimpinnya, bisa berkontribusi, untuk bangsa.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025