Relawan Jokowi Gerilya Lagi Beri Bantuan Penanganan Corona

VIVA – Kasus positif Corona Covid-19 terus bertambah dengan menembus angka 7.135 orang per Selasa, 21 April 2020. Gerakan kepedulian yang dilakukann berbagai elemen masyarakat oun terus dilakukan.

Soal Gaji Guru dan Bansos jadi Pembahasan Presiden Prabowo saat Panggil Para Menterinya

Salah satunya dilakukan kumpulan orang yang tergabung dalam Forum Relawan Jokowi (FRJ). Kali ini, mereka kembali bergerak memberikan bantuan terhadap masyarakat yang terkena dampak Corona.

FRJ melalui Kebangkitan Indonesia Baru (KIB) melakukan aksi sosial penyemprotan disinfektan dan bagi-bagi masker gratis di pemukiman di Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 21 April 2020.

Cara Ajukan Usulan Sebagai Penerima Bansos 2024, Ikuti Langkah-langkahnya!

Ketua Umum KIB Reinhard Parapat mengatakan, selain penyemprotan disinfektan dan bagi-bagi masker, para relawan ini juga sosialisasikan physical distancing atau menjaga jarak terus disuarakan. Dia meyakini aksi kegiatan ini minimal bisa membantu meredam penularan Corona.

"Mari saling berbagi kepada yang membutuhkan. Tetap di rumah saja dengan mematuhi anjuran pemrintah mudah-mudahan kita semua terhindar dari Covid-19," kata Reinhard.

Panduan Lengkap Daftar Bansos 2024 Secara Online dan Cara Cek Penerimanya

Pun, FRJ melalui Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi juga melakukan bagi-bagi sembako dan porsi makanan gratis ke sebagian masyarakat di Klender, Duren Sawit Jakarta Timur.

Bendahara Umum Dewan Pimpinan Nasional Seknas Jokowi, Ismarilda Priadi mengatakan, pembagian makanan gratis ini setidaknya bisa sedikit membantu meringankan beban masyarakat. 

Dia menyebut bantuan makanan ini dibagikan kepada masyarakat sekitar seperti ojek online, dan pedagang kecil. Sebagian bantuan makanan ini juga dibuat warung kecil di sekitar Duren Sawit dengan tujuan bisa membantu perekonomian mereka agar tetap jalan.

"Di tengah wabah ini, warga di sekitar kita jangan sampai ada yang kekurangan dalam makanan," katanya.

Sementara, Tokoh relawan Jokowi, Andi Gani Nena Wea mengatakan dengan aksi FRJ berharap bisa meringankan masyarakat kecil yang terkena dampak. Imbas Corona, masyarakat kecil yang awalnya berpenghasilan harian jadi berkurang bahkan tak ada pendapatan. 

Kata Andi, masyarakat sekitar merespons positif kegiatan FRJ di tengah pandemi Corona. Terventuk sejak 2012, FRJ ingin berupaya bantu pemerintahan Jokowi dalam penanganan Corona.

"Kegiatan ini jadi kontribusi nyata kami peduli kepada masyarakat yang lagi kesusahan akibat Corona," tuturnya.

Aksi FRJ ini dilakukan selama 14 hari dengan sejumlah titik lokasi di Jabodetabek. Aksi bantu ini difokuskan dengan pembagian masker, makanan gratis, sampai penyemprotan disinfektan.

Jabodetabek menjadi pilihan karena dinilai sebagai episentrum penyebaran tertinggi Corona dibandingkan daerah lain. Aktivitas masyarakat di Jakarta dan wilayah penyangga masih cukup tinggi meski diterapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya