Kader Gerindra Digadang Dampingi Menantu Jokowi di Pilkada Medan

Menantu Jokowi, Bobby Nasution (sebelah kanan)
Sumber :

VIVA – Anggota Fraksi Gerindra DPRD Kota Medan, Aulia Rahman digadang-gadang bakal mendampingi menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution dalam bursa pencalonan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan periode 2020-2024.

Analisis Pengamat soal Penyebab Utama PDIP Usung Andika-Hendi Kalah di Jateng

Menanggapi hal tersebut, Aulia siap mendampingi Bobby Nasution dalam Pilkada Kota Medan 2020. 

"Mungkin ada harapan besar bagi masyarakat kita menjadi wakil mendampingi saudara Bobby Nasution. Namun, jika kami diminta. Kami akan siap," katanya di Medan, Selasa 18 Februari 2020. 

Pengamat Politik: Kekalahan PDIP di Pilkada Jateng Pengaruh Prabowo dan Jokowi

Keselarasan dengan program yang dimunculkan Bobby Nasution membuat Aulia siap disandingkan dengan menantu dari Jokowi tersebut.

"Secara pribadi, saya lihat program kolaborasi Medan Berkah ini sangat baik. Kita sangat berharap Bobby jadi wali kota. Walaupun Gerindra belum memutuskan mengusung siapa hingga kini, tapi anginnya ke mana kita tahu. Kita berusaha meyakinkan masyarakat agar berpihak kepada Bobby," terangnya.

Ucapan Selamat Jokowi setelah Khofifah-Emil Menang Versi Quick Count

Sementara di tempat yang sama, Bobby Nasution meminta masukan dari para masyarakat terkait permintaan untuk mengajak Aulia Rahman mendampinginya

"Coba abang minta kepada Bang Aulia," ucap Bobby. 

Jebolan S2 Agribisnis IPB itu mengatakan banyak ilmu dari berbagai daerah di Sumut bisa dibawanya untuk memajukan Kota Medan. 

"Saya ingin berbuat untuk Medan dengan kekuatan dan kemampuan yang ada. Agar buat Medan lebih baik dengan program yang saya tawarkan," ujar Bobby.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.

Respons Dasco soal Pernyataan Megawati Ada Pengerahan Aparat di Pilkada Jawa Tengah

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad merespons pernyataan Ketua Umum PDI Perjuangan dan Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri, soal Pilkada Jawa Tengah 2024

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024