Puan Maharani: Kasus Jiwasraya Tak Perlu Pansus

Ketua DPR RI Periode 2019-2024, Puan Maharani
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Ketua DPR, Puan Maharani menegaskan pembentukan Panitia Kerja atau panja skandal Jiwasraya tidak bertujuan untuk mempolitisasi kasus tersebut. Pembentukan Panja dinilai untuk mengeliminasi upaya-upaya politisasi dan mengupayakan solusi.

Puan Minta Pemerintah Kuatkan Mitigasi ke Masyarakat Guna Hadapi Cuaca Ekstrem

"Pembentukan Panja bertujuan untuk mengawasi penyelesaian kasus Jiwasraya sekaligus mencari solusi baik terhadap kepentingan nasabah mau pun masa depan lembaga asuransi tersebut," kata Puan melalui keterangan tertulisnya, Rabu 29 Januari 2020.

Dia menjelaskan DPR sudah membentuk 3 Panja masing-masing di Komisi III, Komisi VI, dan Komisi XI. Kata Puan, saat ini bolanya berada di Panja di ketiga komisi tadi.  Maka itu, menurutnya DPR saat ini tak membutuhkan Panitia Khusus  atau Pansus Jiwasraya.

Puan Soroti Isu Kelaparan, Pangan dan Perang di Forum Parlemen G20

"Mereka akan bekerja maksimal. Jadi tidak perlu Pansus. Masing-masing bekerja sesuai bidang kerjanya dengan berfokus pada pengembalikan dana nasabah," ujar Puan.

Kemudian, ia menambahkan Panja Komisi III akan memastikan penegakan hukum yang profesional dan fair. Selain itu, mengupayakan pengembalian aset-aset Jiwasraya untuk mengembalikan uang nasabah. 

Puan Maharani Ingatkan Tidak Boleh Ada PHK di Sritex Usai Diputus Pailit

Lalu, Komisi VI akan fokus pada penyehatan korporasi serta  mendorong holdingisasi untuk menyelamatkan Jiwasraya. Untuk Panja Komisi XI juga punya peran berbeda.

"Komisi XI akan mengevaluasi kerja pengawasan OJK, penyehatan industri asuransi  dan mendorong adanya  jaminan terhadap polis asuransi seperti halnya Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) pada perbankan," kata Puan.

Puan Maharani Ketua DPR RI, Pimpin Rapat Fit Proper Test Calon Kepala BIN

Puan Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim dan Dewas KPK

Rapat konsultasi antara pimpinan DPR dengan pimpinan Komisi III DPR ini digelar tertutup.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024