Sedang Konpers, Rio Capella Digeruduk Elite Partai Nasdem

Pendiri Partai Nasdem Patrice Rio Capella.
Sumber :
  • VIVAnews/ Rifki Arsilan.

VIVAnews - Pendiri Partai Nasdem Patrice Rio Capella didatangi oleh Bendahara Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Nasdem, Ahmad Ali. Ali datang setelah mendengar informasi bahwa Rio Capella akan menggelar konfrensi pers di bilangan Cikini untuk menyampaikan kekecewaannya terhadap Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Isu NasDem Tidak Solid di Pilkada Jakarta, Gusti Arief: NasDem Sangat Solid Sekali

Pantauan VIVAnews di lapangan, Ketua Fraksi DPR Partai Nasdem itu tiba di lokasi konfrensi pers Rio Capella sekitar pukul 11.30 WIB. Ahmad Ali tiba di tengah-tengah Rio Capella menyampaikan kekecewaannya di hadapan awak media.

"Hai Rio, ngapain lo? Sudah lah Rio, enggak usah begitu," teriak Ahmad Ali ke Rio Capella, di Gado-Gado Boplo, Cikini, Jakarta Pusat, Minggu, 10 November 2019.

Tim Pramono-Rano Siapkan Saksi Berlapis Awasi Hari Pencoblosan 27 November 2024

Mendengar teriakan dari arah belakang, Rio pun sempat terhenti menyampaikan kekecewaannya terhadap sikap politik Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. Namun, dengan alasan kesehatan, Rio dengan segera mengakhiri konferensi persnya dan langsung keluar dari arena menuju mobil pribadinya yang sudah siap di bawah.

Kepergian Rio Capella sempat diikuti oleh Ahmad Ali. Ketika turun tangga dari lantai dua, tangan kanan Ahmad Ali menepuk punggung Rio Capella dengan keras.

Bahlil serta Jajaran Kepengurusan Partai Golkar Resmi Terima SK dari Kementerian Hukum

"Sudah lah Rio, ngapain kau seperti ini?" kata Ahmad Ali.

"Kenapa memangnya? Saya hanya menyampaikan kekecewaan saya kepada Partai Nasdem. Karena saya berhak menyampaikan itu," timpal Rio sambil terus berjalan menuruni anak tangga.

"Kau berbicara atas nama apa? Kau kan sudah bukan kader Nasdem lagi. Sebutkan dong atas nama partai barumu itu," kata Ahmad Ali yang mengikuti Rio dari belakang.

Seperti enggan menimpali Ahmad Ali, Rio pun bergegas keluar restoran dan langsung menaiki mobil pribadinya.

Dalam konferensi persnya, Rio Capella sempat menyampaikan kekecewaannya terhadap sikap politik Partai Nasdem akhir-akhir ini. Menurut Rio, Partai Nasdem saat ini sudah tidak lagi sejalan dengan jargon Restorasi Indonesia. Bahkan, Rio menuding Partai Nasdem saat ini tak beda dengan restoran politik yang senang masak-memasak dan goreng-menggoreng isu politik karena kecewa dengan Presiden Jokowi terkait dengan pembagian kursi Kabinet Indonesia Maju.

Tak lama Rio Capella pergi, puluhan kader Nasdem lainnya tiba di Gado-Gado Boplo yang dipimpin oleh Ketua DPP Partai Nasdem Zulfan Lindan. Namun, Zulfan yang tiba dengan sejumlah kader Nasdem berseragam batik Nasdem itu tidak bertemu dengan Rio Capella.

"Saya hanya ingin tahu saja, maksudnya Rio ini apa? Kalau dia bilang Nasdem sudah tidak lagi sejalan dengan restorasi Indonesia, bukankah dia yang sudah tidak sejalan dengan restorasi karena dia tertangkap kasus suap 250 juta," kata Zulfan kepada awak media.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya