PKB Resmi Dukung Bambang Soesatyo Jadi Ketua MPR

Bambang Soesatyo.
Sumber :

VIVA – Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di MPR, Jazilul Fawaid, menyatakan partainya akan mendukung politisi Golkar Bambang Soesatyo menjadi Ketua MPR RI periode 2019-2024.

Pameran Modifikasi IMX 2024 Ditargetkan Raih Transaksi Rp7 Miliar

Keputusan itu sudah bulat dan dinilai adanya kesamaan pandangan antara PKB dengan Bamsoet-sapaan Bambang-ketika terpilih nanti.  "PKB sudah bulat (dukung Bamsoet)," kata Jazilul di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis 3 Oktober 2019.

Berdasarkan hitungan dukungan, Bambang sudah hampir pasti mendapatkan dukungan mayoritas fraksi di Parlemen. Selain PPP, Nasdem, belakangan PDI Perjuangan juga telah menyatakan dukungan secara terbuka. 

Ketua MPR Nilai Soeharto Layak Dianugerahi Gelar Pahlawan

Dua partai yang berada di luar pemerintahan pun yakni Partai Demokrat dan PAN disebut juga resmi menyorongkan Bamsoet.

Jazilul mengklaim, soal pemilihan nama yang didorong PKB merupakan bentuk solidaritas sesama partai koalisi pendukung pemerintah. "Tentu PKB membangun soliditas bersama dengan yang selama ini sudah ada," kata dia.

Bamsoet Singgung Pohon Beringin Diterjang Badai saat Pimpin Paripurna Akhir MPR RI

Seperti diketahui penantang Bamsoet, Ahmad Muzani, merupakan kandidat kuat pemilihan Ketua MPR yang didorong dari Partai Gerindra.

Hampir mayoritas fraksi pun punya nada hampir seragam soal pemilihan kursi pengganti Zulkifli Hasan. Pemilihan dilakukan berdasarkan musyawarah mufakat, bukan voting. (ren)

Politisi senior Partai Golkar, Bambang Soesatyo.

Bamsoet Minta Para Ketum Parpol Patuh Pesan Prabowo agar Kader yang Jadi Menteri Tak 'Merampok' APBN

Bamsoet mengatakan partai politik merupakan tulang punggung demokrasi yang menjadi pangkal paling penting bagi proses terciptanya penyelenggaraan negara yang baik.

img_title
VIVA.co.id
13 Oktober 2024