Usai Kadernya Positif SBY Jalani Tes Corona COVID-19, Ini Hasilnya

Susilo Bambang Yudhoyono
Sumber :
  • Dok. Partai Demokrat

VIVA – Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah menjalani pemeriksaan kesehatan terkait penyebaran virus Corona COVID-19. Hasilnya, SBY dinyatakan negatif dari virus tersebut.

Harvey Moeis Klaim Dana CSR Smelter Swasta Dipakai untuk Bantuan COVID-19

SBY yang merupakan mantan Ketua Umum Partai Demokrat ini sempat menghadiri acara Kongres V Partai Demokrati di Senayan, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu. Padahal Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana yang juga kader Demokrat hadir di kongres yang sama dan sudah dinyatakan positif terinfeksi virus Corona COVID-19.

"Alhamdulillhah, hasil swab test Corona Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Presiden ke 6 RI negatif. Semoga pak SBY selalu diberi kesehatan, juga buat kita semua terutama yang hadir di Kongres V Partai Demokrat 15 Maret 2020. Para Netizen kami doakan sehat selalu," kata politikus Demokrat Andi Arief lewat Twitter yang dikutip pada Senin, 30 Maret 2020.

Jangan Tertipu! Waspada Penipuan Berkedok Lowongan Kerja Remote, Ini Ciri-Cirinya

Andi juga menginformasikan hasil tes Wakil Ketua MPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Syarief Hasan sudah melakukan pemeriksaan tes kesehatan terkait COVID-19 yang sempat berada di sekitar Cellica selama kongres.

"Alhamdulilah, hasil tes pak Syarif Hasan, Wakil Ketua MPR RI yang juga pemimpin sidang Kongres Partai Demokrat V dinyatakan negatif. Untuk diketahui, pak Syarif Hasan berada bersama Ibu Cellica pimpinan sidang. Mudah-mudahan ibu Cellica juga segera diberi kesembuhan," ujarnya.

Kedekatan Trump dan Putin Bocor, Sering Teleponan hingga Kirim Alat Tes COVID-19

Diketahui, Cellica mengumumkan hasil tes kesehatannya positif terinfeksi COVID-19 melalui Instagramnya. Memang, ia mengaku tidak mengalami gejala apa pun namun ternyata dia sudah terinfeksi Corona.

"Baru saja saya terima hasil swab test dan dinyatakan positif. Saya akan menjalankan isolasi secara mandiri di rumah sakit. Saya mohon sekali, ini serius dan saya minta untuk tetap tinggal di rumah sementara waktu ini. Saya tidak mengalami gejala apa pun, tapi virus ini tetap masuk," kata Cellica.

Baca juga: Lagi-lagi PDP Corona COVID-19 Kabur dari RS karena Takut Isolasi

Virus Corona atau Covid-19.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Indonesia once faced the challenges of the Covid-19 pandemic. As part of an effort to provide early prevention it, can be done by an app.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024