Jokowi Ingin Menterinya Tipe Eksekutor

Presiden Joko Widodo (kedua kanan) berbincang dengan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kanan), Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah), Menteri BUMN Rini Soemarno (kedua kiri) dan Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo saat meresmikan tol.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA - Setelah diputuskan sebagai presiden terpilih 2019-2024 oleh KPU, saat ini yang dinanti adalah siapa saja susunan kabinet yang akan dipilih Joko Widodo dan Wapres terpilih KH Ma'ruf Amin. Sejumlah pertemuan politik, sudah dilakukan seperti dengan Golkar dan PKB.

Jokowi: Biaya Renovasi Sarana Pendidikan di Kalteng Sekitar Rp 84 Miliar

Deputi IV Bidang Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi Kantor Staf Presiden (KSP), Eko Sulistyo, mengatakan kemungkinan pertemuan dengan partai koalisi lain akan dilakukan. Menurut Eko, pertemuan politik seperti ini sebagai bagian dalam menyerap aspirasi. Dalam pembentukan kabinet jilid kedua.

"Bahwa kriteria yang disampaikan presiden itu menteri ini jangan pandai merencanakan, tapi juga mengeksekusi pekerjaan itu," ujarnya kepada wartawan, JumatĀ 5 Juli 2019.

Lebih dari 300 Daerah Usul Pemekaran, Jokowi: Tidak Ada DOB

Siapa saja yang menjadi menteri, tidak menutup kemungkinan beberapa di antaranya adalah yang masih menjabat saat ini. Asalkan, sesuai dengan yang diinginkan.

"Presiden sendiri kan sudah menyampaikan. Contohnya Pak Basuki, ya itu saja yang dipegang. Kalau yang lain kan belum disampaikan Pak Presiden," kata Eko merujuk pada nama Basuki Hadimuljono, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Istana Minta Maaf Insiden Ambulans Bawa Pasien Terhambat Rombongan Presiden Jokowi

Fokus pada pembangunan SDM dan infrastruktur, tetap berjalan beriringan ke depannya. "Kemudian kemaritiman juga masih menjadi fokus pemerintahan," lanjut dia. (ren)

Lokasi pembangunan rumah pemberian negara untuk Presiden Jokowi di Jalan Adi Sucipto, Desa Blulukan, Kecamatan Colomasu, Karanganyar.

Setneg Pastikan Lahan Rumah untuk Presiden Jokowi Sesuai Pagu Anggaran, Kendati Diperluas

Untuk luas lahan rumah pensiun Presiden Jokowi tersebut, ditegaskan Setya Utama, bahwa itu sudah sesuai dengan pagu anggaran yang ditentukan. Kendati mengalami perluasan.

img_title
VIVA.co.id
27 Juni 2024