Bamsoet soal Caketum Golkar: Semua Punya Hak Mencalonkan

Ketua DPR Bambang Soesatyo di kompleks Parlemen di Jakarta.
Sumber :
  • VIVA/Reza Fajri

VIVA – Wakil Ketua Koordinator Bidang Pratama DPP Partai Golkar, Bambang Soesatyo, belum bisa bicara banyak mengenai dirinya didorong maju menjadi ketua umum. Salah satu dukungan itu berasal dari Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI/Polri (FKPPI).

Bahlil: Golkar All Out untuk Menangkan Hajat Ridwan Kamil-Suswono

Bambang kembali menyampaikan, masih perlu sowan ke sejumlah tokoh termasuk Presiden Jokowi, senior-senior di Golkar dan ketua umum partai koalisi.

"Kalau nanti pada saatnya saya menyatakan maju, itu berarti saya sudah mendapatkan restu dan pandangan dari stakeholder," kata Bambang di Gedung Nusantara III DPR RI, Jakarta, usai menerima perwakilan FKPPI di ruangannya, Selasa 18 Juni 2019.

Punya Feeling Seperti di Pilpres, Bahlil Yakin Ridwan Kamil Menang Pilkada Jakarta

Namun, Bambang menyinggung terkait wacana pencalonannya belakangan ini adalah hak setiap kader partai.

Ia juga menyebut masih menahan diri untuk melakukan safari politik ke sejumlah pimpinan pengurus daerah ataupun organisasi pendiri yang mana punya hak suara pada Munas nanti.

Temani Bahlil Nyoblos di Jaksel, Ridwan Kamil: Pak Jokowi 2012 Juga Tidak Mencoblos di Jakarta

"Semua kan punya hak mencalonkan," kata dia.

Seperti diketahui, kasak-kusuk mengenai bursa calon ketua umum Partai Golkar, diawali ketika kelompok yang menamakan dirinya Barisan Pemuda Partai Golkar (BPPG) ingin mempercepat Munas dan menyodorkan nama jagoan mereka Bambang Soesatyo.

Menanggapi itu, Sekretaris DPD Partai Golkar Jawa Timur, Sahat Tua Simanjuntak, mengatakan bahwa seluruh atau 34 pengurus provinsi masih belum solid mengenai wacana mempercepat Munas.

Ia juga menegaskan, pengurus partai di Jawa Timur masih mendukung Airlangga Hartarto sebagai ketua umum di periode mendatang.

"Setahu kami, 34 DPD Golkar termasuk Jatim, masih solid mendukung Airlangga Hartarto," ucap Sahat.

Ketua DPD Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar.

Pramono-Rano Unggul Quick Count di Pilgub Jakarta, Ahmed Zaki: Optimis Dua Putaran

Dari hasil hitung cepat, ketiga pasangan cagub Jakarta tidak ada yang melebihi dari angka 50 persen.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024