Debat Panas Razman VS Haikal Soal Jokowi Bohong Hingga Ijtima Ulama
- tvOne
VIVA – Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Razman Arif Nasution, terlibat perdebatan sengit dengan juru debat Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Ustaz Haikal Hassan, dalam acara Indonesia Lawyers Club, Selasa 9 April 2019.
Keributan berawal saat Razman menyela giliran bicara Ustaz Haikal yang tengah menyebut bahwa di 2808 titik, rakyat sudah capek dengan kebohongan Jokowi. Razman mempertanyakan kebohongan apa yang dimaksud Haikal.
"Tolong jawab pak, apa yang dibohongi oleh Pak Jokowi?" sela Razman.
"Kemarin di dalam debat katanya tidak ada kebakaran, padahal faktanya ada kebakaran hutan," jawab Haikal.
Isu Ijtima Ulama juga menjadi perdebatan keduamya. Razman mempertanyakan mengapa Prabowo tidak memilih seorang ulama menjadi pendamping, tidak mengikuti hasil Ijtima.
Haikal menjawab bahwa Ijtima Ulama tidak hanya berisi keputusan soal cawapres saja. Tetapi katanya di situ ada 16 pakta integritas dan kemudian dituruti oleh Prabowo.
"Ijtima ulama itu memberikan 16 pakta integritas. Satu, kembali ke Pancasila dan UUD 45. Pak Jokowi tidak mau, Pak Prabowo mau," kata Haikal. (ren)