Pesan Istri Sandiaga Uno di Hari Perempuan se-Dunia

Sandiaga Uno bersama sang istri, Nur Asia
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Istri calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno, Nur Asia Uno, meminta kaum perempuan turut serta membantu pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Artinya, kaum perempuan Indonesia mendatang harus lebih aktif dalam mengambil peran dalam pertumbuhan ekonomi negeri ini.

Istri Sandiaga Uno, Ikut Apresiasi Film Kun Ana Wa Anta

Demikian hal tersebut disampaikan oleh Nur Asia Uno dalam rangka memperingati International Women’s Day atau Hari Perempuan se Dunia 2019 yang mengusung keseteraan perempuan dalam kehidupan sosial, ekonomi, budaya dan politik.

"Salah satu faktor penting dalam menetapkan keberhasilan dalam pembangunan dilihat dari bagaimana status dan posisi kaum perempuan di dalam masyarakat. Ini artinya, kaum perempuan harus bangkit tanpa menunggu, untuk mengambil peran yang lebih aktif dalam setiap proses pertumbuhan dan perkembangan ekonomi Indonesia," ujar Nur Asia dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 8 Maret 2019.   

Hari Perempuan Internasional, Tasha Bouslama Luncurkan Karya Baru

Dalam peringatan ini, Nur Asia Uno juga sempat mengunjungi sejumlah tempat usaha dari berbagai industri yang dikelola oleh kaum perempuan  Indonesia di seputar Jabodetabek. Di antaranya Workshop Fashion Rani Hatta dan Restoran Tsamara yang dikelola Ibu Irda di kawasan Cibubur.

Ia menjelaskan, menurut data Bank Indonesia menyebutkan bahwa pada tahun 2018, jumlah UMKM di Indonesia mencapai lebih dari 57 juta dimana 60 persen atau 37 juta UMKM dikelola oleh perempuan.

Bikin Baper, Sandiaga Uno Ungkap Surat dari Istri saat 31 Tahun Lalu

"Ini menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan kewirausahaan perlu diperhatikan dan diasah agar dapat menjalankan usaha secara optimal," kata Nur Asia Uno.

Pada kesempatan tersebut, Nur Asia juga menyampaikan perlunya membaca peluang yang ada di sekitar dan memanfaatkannya dengan cara menggerakkan sumber-sumber daya yang ada untuk meraih sukses.

"Bagi yang suka memasak, menjahit, ataupun berkriya, gunakan kemampuan tersebut sebagai peluang bisnis dengan menampilkan produk yang khas, atau bagi yang memiliki kemampuan lainnya semisal pengelolaan sosial media atau mendesain, dapat dimaksimalkan sebagai modal sarana pemasaran dan penjualan," ujarnya.

Namun lanjut Nur Asia, dalam setiap usaha yang dilakukan sangat penting membuat perencanaan yang baik dan kemampuan membuat keputusan yang tepat dan cepat dalam berusaha, mengelola keuangan dan sumber daya manusia, kemampuan melakukan kalkulasi bisnis, berinovasi dengan kreativitas dan mengikuti perkembangan tren pasar, serta keterampilan dalam branding dan pemasaran.  

"Jadi mari kita manfaatkan peluang besar dari ekonomi kreatif dengan memanfaatkan informasi teknologi serta sarana pemasaran offline maupun online," kata perempuan berdarah Betawi tersebut. (ren)


    

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya