PKS Sebutkan Prestasi Prabowo

Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto
Sumber :
  • VIVA/Anwar Sadat

VIVA - Wakil Ketua Majelis Syuro DPP Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, Hidayat Nur Wahid menyebutkan prestasi calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto. Di antaranya, kepemimpinannya di Partai Gerindra dan saat masih di Kopassus.

Abdul Mu'ti Ungkap Alasan Konsep Baru PPDB Tak Bisa Buru-buru Diputuskan

"Ya kan, banyak Anda tahu bahwa beliau sebelum ini menjadi Pangkostrad (Panglima Komando Cadangan Strategis), dan beliau termasuk panglima Kopassus juga yang sudah berhasil membebaskan tawanan di Papua sana. Beliau dalam partai politik, Gerindra, beliau kan juga termasuk bagus. Capaian daripada Gerindra dan beliau termasuk bagus dan itu termasuk prestasi," kata Hidayat di gedung DPR, Jakarta, Selasa 18 Desember 2018.

Ia mengakui, memang soal prestasi Prabowo sebagai pejabat negara belum ada. Karena, memang Prabowo belum pernah menjadi Presiden atau menteri.

Kepala BGN Pastikan Anggaran MBG Full dari APBN, Dana CSR Buat Infrastruktur Mitra

"Beliau pernah menjadi ketum partai, kemudian naik persentase suara terus naik. Itu artinya, beliau sukses mengelola partainya," kata Hidayat.

Ia menyebutkan, ada pimpinan partai lain yang susah membawa partai dan beberapa kali tidak lolos ke parlemen. Bahkan, ngotot menjadi menjadi capres.

Prabowo Subianto Bercita-cita Ciptakan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 8 Persen

"Ada juga kemudian, ketika beliau menjadi (komandan) Kopassus beliau juga punya prestasi yang sangat bagus. Anda boleh tanya di kalangan Kopassus nama beliau sangat harum, itu prestasi," tutur Hidayat.

Presiden RI Prabowo Subianto saat memimpin sidang kabinet paripurna di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu, 22 Januari 2025 (sumber: tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)

Perusahaan Penerima Kredit Bank Pelat Merah Wajib Tahan DHE, Prabowo: Saya Kira Wajar

Presiden Prabowo meminta perusahaan penerima kredit dari bank pemerintah wajib menyimpan Devisa Hasil Ekspor (DHE) di bank dalam negeri.

img_title
VIVA.co.id
23 Januari 2025