Surat Pergantian Taufik Kurniawan Masuk Senin Depan

Wakil Ketua DPR, Taufik Kurniawan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA - Taufik Kurniawan yang terjerat kasus suap segera dilengserkan dari posisi wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Surat pergantian politikus Partai Amanat Nasional sebagai pimpinan DPR itu disebut segera masuk ke DPR dalam waktu dekat.

Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan Dituntut 8 Tahun Penjara

"Sudah, nanti hari Senin surat sudah masuk. Masuk ke DPR," kata Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan di kantornya, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa 27 November 2018.

Dengan adanya surat itu, ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) tersebut menegaskan bahwa Taufik sudah otomatis diganti orang lain. "Ya, iya dong otomatis," ujar Zulkifli.

Ketum PAN Minta Taufik Kurniawan Segera Mundur dari Wakil Ketua DPR

Mengenai siapa nama penggantinya, Zulkifli belum bersedia mengungkapkannya. Dia hanya meminta semua pihak untuk menunggu informasi pergantian itu pada Senin pekan depan.

"Sudah Senin nanti, tinggal baca beritanya. Masa langsung sekarang saja," kata Zulkifli.

KPK Duga Ketua PAN Jateng Ikut Nikmati Suap Wakil Ketua DPR

Taufik Kurniawan sebelumnya sudah ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka dugaan suap pengurusan dana alokasi khusus (DAK) Kabupaten Kebumen tahun 2015-2016. Penetapan itu menyusul proses pengembangan perkara yang lebih dulu menjerat Bupati nonaktif Kebumen, Yahya Fuad.

Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan.

Hakim Cabut Hak Politik Taufik Kurniawan

Selama tiga tahun.

img_title
VIVA.co.id
15 Juli 2019