Andi Arief: Prabowo Agak Malas-malasan, Kurang Serius Jadi Presiden

Andi Arief, Prabowo Subianto dan AHY.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

VIVA – Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Andi Arief kembali nyinyir lewat akun media sosial. Kali ini, dia melontarkan kritikan di akun Twitternya yang menyindir Prabowo Subianto kurang serius menjadi presiden.

Prabowo Siap Kirim Pasukan Perdamaian ke Palestina, DPR Ingatkan Jangan Sampai Jadi Target Serangan

"Ini otokritik: Kalau dilihat cara berkempanyenya sebetulnya yang mau jadi Presiden itu @sandiuno atau Pak Prabowo ya. Saya menangkap kesan Pak Prabowo agak kurang serius ini mau jadi Presiden," cuit Andi di akun Twitternya, @AndiArief_, Jumat 12 Oktober 2018.

Andi menambahkan, dalam Pemilihan Presiden itu memilih Presiden. Ia khawatir, bila Prabowo tak gesit dengan keliling ke Indonesia dengan aktif, maka sulit untuk menang. "Kalau Pak Prabowo agak males-malesan, kan gak mungkin partai pendukungnya super aktif," lanjut Andi.

Tinggalkan Brasil, Presiden Prabowo Lanjutkan Perjalanan ke Inggris

Ia menyadari, pasti banyak yang tak suka soal kritiknya ini. Namun, dia meminta kritikan ini direnungkan, agar ada perubahan dalam gaya kampanye Prabowo sebagai capres penantang.

"Tapi percayalah kalau direnungkan bagaimana mungkin kemenangan mengejar orang yang malas?" kata Andi.
    
Kemudian, ia mengingatkan, masa kampanye Pilpres 2019 dari 23 September 2018 sampai 13 April 2019, harus dioptimalkan Prabowo. Bagi dia, waktu kurang dari tujuh bulan itu pendek untuk ukuran komunikasi politik.

Dubes AS soal Kunjungan Prabowo ke Washington: Perkuat Komitmen Kemitraan Strategis

"Enam bulan adalah waktu yang terlalu pendek dalan politik. Pak Prabowo harus keluar dari sarang kertanegara, kunjungi rakyat, sapa, peluk cium dan sampaikan apa yang akan dilakukan kalau menang di tengah ekonomi yg sulit ini. Sekian kritik saya," tutur Andi.

Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja

Bawaslu: Prabowo Tak Langgar Aturan Kampanyekan Ahmad Luthfi-Taj Yasin

Bawaslu RI menyatakan Presiden Prabowo Subianto tidak melanggar aturan buntut mengkampanyekan cagub-cawagub Jawa Tengah, Ahmad Luthfi - Taj Yasin di media sosial

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024