Logo BBC

Deklarasi Damai Pilpres, Mencegah Hoax atau Seremoni Belaka?

Setelah menyepakati deklarasi damai, dua pasangan capres-cawapres sepatutnya tidak bebas melakukan segala cara untuk meraih suara terbanyak. - ANTARA/SIGID KURNIAWAN
Setelah menyepakati deklarasi damai, dua pasangan capres-cawapres sepatutnya tidak bebas melakukan segala cara untuk meraih suara terbanyak. - ANTARA/SIGID KURNIAWAN
Sumber :
  • bbc

Pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mengklaim akan menindak anggota tim sukses mereka yang memproduksi hoaks.

Mereka membentuk Badan Pemenangan Nasional Adil Makmur untuk mengawasi seluruh isi kampanye tim pemenangan mereka.

"Ada tim yang memantau karena yang kami utamakan, informasi tersampaikan, terverifikasi, bermanfaat, dan tidak menyakitkan bagi kubu sebelah," kata Sandiaga.

Sementara sebelumnya, pimpinan di tim koalisi pasangan Joko Widodo-Ma`ruf Amin berkali-kali menyatakan tak akan memproduksi berita bohong demi meraih kemenangan.

Seperti tim Prabowo-Sandiaga, seluruh anggota pemenangan Jokowi-Ma`ruf juga mengklaim terancam sanksi jika mengumbar berita bohong.

"Kami dilarang untuk berbicara negatif tentang Pak Prabowo-Sandi, sebab pemikiran dan tindakan negatif hanya menghasilkan efek destruktif bagi masa depan bangsa," kata Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto.

Bagaimanapun, merujuk fenomena hoaks yang berkembang sejak masifnya penggunaan media sosial, elite politik maupun penegak hukum dianggap tak dapat mencegah munculnya informasi palsu, kata pakar digital forensik, Ruby Alamsyah.