Neno Warisman Jadi Wakil Ketua Timses Prabowo-Sandiaga

Neno Warisman bersama Fadli Zon di Gedung DPR, Selasa 28 Agustus 2018.
Sumber :
  • Lilis

VIVA –  Artis yang juga salah satu aktivis gerakan #2019GantiPresiden, Neno Warisman, menjadi wakil ketua di tim sukses (timses) di pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.

Neno Warisman Mundur dari Partai Besutan Amien Rais, Ini Alasannya

Menurut Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid, pengumuman resmi susunan timses yang dipimpin mantan Panglima TNI Djoko Santoso itu akan dilakukan paling lambat besok atau Kamis, 20 September 2018.

"Ketua umumnya, Pak Djoko Santoso. Kemudian ada wakil ketuanya, yakni para sekjen parpol, plus Neno Warisman," ujar Hidayat di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, 19 September 2018.

Seteru Neno Warisman dan Inul Sampai Abdee Slank Jadi Komisaris

Selain itu, Hidayat menyampaikan, mantan ketua timses Anies-Sandi di Pilkada DKI 2017, Mardani Ali Sera, turut juga menjadi wakil ketua. Ada juga Ketua Kogasma Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menjadi bagian dari Dewan Pembina.

"AHY saya dengar jadi Dewan Pembina. Itu kan yang (pernah) disampaikan Pak Prabowo ya," ujar Hidayat.

Neno Warisman Buka Suara Usai Dilabrak Inul Daratista

Sementara, Ketua Umum Partai Demokrat yang juga Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) didapuk menjadi salah satu juru kampanye. "Pak SBY menjadi juru kampanye. Tapi detailnya itu akan disampaikan nanti," ujar Hidayat.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dan Ustaz Salman

Nyanyi saat Launching Album Religi Ustaz Salman, Sandiaga Uno Disambut Neno Warisman

Dalam kesempatan ini, Sandi yang hadir selama satu jam lebih sempat bernyanyi bersama. Sandi melantunkan lagu religi dari Opick dan juga lagu Ustaz Salman.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2023