Diminta Kembalikan Aset Negara, Demokrat: Roy Suryo Berhak Klarifikasi

Roy Suryo.
Sumber :
  • VIVAbola/Anhar Rizki Affandi

VIVA – Wakil Sekjen Partai Demokrat, Putu Supadma Rudana menanggapi surat Kementerian Pemuda dan Olah Raga kepada Roy Suryo yang diminta mengembalikan seluruh barang milik negara saat menjabat sebagai Menpora.

Meningkatnya Prestasi Olahraga Jadi Simbol Keberhasilan Pemerintah

Menurut Putu Supadma, surat Kemenpora itu merupakan urusan personal, yang seyogyanya dikonfirmasi langsung kepada Roy Suryo.

"Silakan dikonfirmasi, kami selalu dalam sikap fraksi kami jelas ya, tentu silakan konfirmasi ke yang bersangkutan," kata Putu di gedung DPR, Jakarta, Selasa 4 Agustus 2018.

Kemenpora Beri Apresiasi Bakrie Center Foundation Atas Dedikasi dalam Pemberdayaan Pemuda

Ia menghargai sikap semua pihak untuk melakukan hal-hal baik dan menemukan solusi yang terbaik untuk bangsa dan negara. Roy sendiri memiliki kesempatan mengklarifikasinya. "Jadi beliau itu adalah Wakil Ketua Umum. Jadi beliau punya kesempatan komunikasi juga," kata Putu.

Sebelumnya, Kemenpora mengirimkan surat pada mantan Menpora Roy Suryo yang belakangan viral. Surat tertanggal 1 Mei 2018 itu ditujukan kepada Roy Suryo selaku mantan Menpora.

Uhamka Jadi Penutup Rangkaian Kegiatan Keluarga Muda Berdaya Kemenpora Tahun 2024

Surat yang ditandatangani Sekretaris Menpora Gatot S Dewa Broto itu pada intinya minta Roy segera mengembalikan 3.226 unit barang milik negara yang belum dikembalikan. Dikonfirmasi ihwal surat ini, Sesmenpora mengungkapkan bahwa hingga saat ini belum ada perkembangan. (ren)
   

Staf Ahli Menteri Pemuda dan Olahraga, Hamdan Hamedan

10 Tahun Lagi, Timnas Indonesia Tak Bisa Naturalisasi Pemain Keturunan Belanda

Staf Ahli Menteri Pemuda dan Olahraga, Hamdan Hamedan mengatakan bahwa 10 tahun lagi Timnas Indonesia tak bisa naturalisasi pemain pemain keturunan Belanda.

img_title
VIVA.co.id
7 Februari 2025