Bakal Pimpin Timses Prabowo, Djoko Santoso Siap Tempur

Djoko Santoso
Sumber :
  • VIVAnews/Marco Tampubolon

VIVA – Calon presiden Prabowo Subianto mengindikasikan anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Djoko Susanto sebagai ketua tim pemenangannya. Mantan Panglima TNI itu juga mengaku siap saja jika resmi memimpin tim sukses Prabowo-Sandiaga Uno.

Sekjen MPR: Prabowo-Sandiaga Terkonfirmasi Hadir

"Ya namanya tentara ya siaplah. Tidak ada yang tidak siap kalau untuk negara yah," kata Djoko di depan kediaman Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa 14 Agustus 2018.

Djoko juga menyamakan memimpin tim pemenangan ini seperti pengendalian operasi dalam militer. Dia menegaskan latar belakangnya sebagai mantan panglima sudah biasa mengendalikan operasi-operasi."Ya jelaslah itu kan namanya pengendalian operasi," ujar Djoko.

Prabowo-Sandi Ajukan Kasasi ke Mahkamah Agung

Meskipun demikian dia menegaskan belum resmi memimpin tim sukses. Karena penunjukan namanya oleh Prabowo masih harus disetujui pimpinan partai koalisi lainnya.

"Saya tidak tahu. Itu kan antara pemimpin-pemimpin itu yah," kata Djoko.

Rekonsiliasi Kubu 01 dan 02 Tinggal Menghitung Hari

Sebelumnya, informasi nama Djoko itu disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo. Menurut Edhy, pertimbangannya karena Djoko seorang tokoh nasional yang punya pengalaman dan kemampuan.

"Pak Prabowo sudah menunjuk kemungkinan Pak Djoko, tapi belum diputuskan karena kan kita harus konsultasikan dengan partai koalisi lainnya," kata Edhy.

Pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno  mengikuti debat kelima  Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu, 13 April 2019.

Bamsoet Pastikan Prabowo-Sandi Hadiri Pelantikan Jokowi-Ma'ruf

Semua tokoh bangsa confirmed hari ini hadir.

img_title
VIVA.co.id
20 Oktober 2019