PAN Calonkan Zulkifli dan UAS Dampingi Prabowo, di Luar Itu Veto Ketum
- VIVA.co.id/Novina Putri Bestari
VIVA – Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional atau PAN, Hanafi Rais dan ayahnya, Amien Rais datang ke kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis 9 Agustus 2018.
Hanafi menyampaikan, mayoritas di partainya masih menghendaki dua pasang calon. Yakni Prabowo dengan Zulkifli Hasan atau Prabowo dengan Ustaz Abdul Somad seperti rekomendasi Ijtima Ulama.
"Dari surat-surat yang sudah masuk secara tertutup dan dibaca oleh DPP, mayoritas mengusulkan Prabowo-Zulkifli Hasan sebagai capres-cawapres. Prabowo-Ustad Abdul Somad sebagai rekomendasi Ijtima Ulama," kata Hanafi.
Meskipun demikian, kata Hanafi, jika koalisi tidak menghendaki dua pasangan, sang ketua umum Zulkifli Hasan punya hak veto untuk menentukan keputusan lain.
"Artinya, diberikan juga kewenangan penuh kepada ketua umum, mana yang memang memberi maslahat kepada seluruh partai koalisi," ujar Hanafi.
Hak veto Zulkifli, katanya, juga bisa menentukan nama Sandiaga Uno. Seperti diketahui nama Sandiaga juga muncul sebagai kandidat calon wapres pendamping Prabowo.
"Kalaupun nanti ada nama lain, misalnya mas Sandiaga Uno ataupun keputusan-keputusan lain yang menentukan seperti saya sampaikan, maka tentu itu menjadi hak veto yang dimiliki ketum kita," kata Hanafi. (asp)