Gerindra Tegaskan Prabowo Pilih Sandiaga Bukan karena Logistik

Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Sodik Mudjahid, menegaskan Prabowo Subianto memilih Sandiaga Uno sebagai cawapres bukan karena logistik. Sebab jika mau dibandingkan, logistik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tentu lebih besar.

PKB Mengadu ke KPU Lamongan

"Kalau atas dasar pertimbangan uang, maka Prabowo Subianto lebih memilih AHY daripada memilih Sandiaga Uno. Logistik dan uang AHY besar. Tapi bukan itu pertimbangannya," kata Sodik melalui pesan singkat, Kamis, 9 Agustus 2018.

Ia menegaskan, Gerindra tidak pernah menjadikan uang sebagai faktor utama apalagi faktor satu-satunya dalam mengambil keputusan. Apalagi, Sandiaga dianggap sama sekali tak berambisi menjadi wapres.

Duh, Kantor Jurdil2019.org Diintai Orang Tak Dikenal

"Jadi untuk apa bagi-bagi uang. Sandiaga diajukan sebagai alternatif yang dapat diterima oleh koalisi," kata Sodik. 

Soal Prabowo yang disebut sebagai jenderal kardus, ia menegaskan prestasi Prabowo sebagai prajurit di medan pertempuran semua orang sudah tahu.

Gubernur Anies Hargai Proses Perhitungan Suara di Pemilu Serentak 2019

"Tanya ke bawahan dan atasannya, bukan prajurit kardus dan tidak ada prajurit kardus," kata Sodik.

Sebelumnya, politikus Partai Demokrat Andi Arief meramaikan jagat politik di Tanah Air melalui kicauannya di Twitter. Dia menyebut Prabowo jenderal kardus karena menerima Sandiaga sebagai cawapres dengan alasan sudah memberikan uang sebesar Rp500 miliar kepada PAN dan PKS. (ase)

ILUSTRASI - Pasangan capres dan cawapres di Pilpres 2019. (Grafis: TIMES Indonesia)

Rektor Pakuan: Klaim Menang Pilpres 2019 Agar Disikapi Hati-hati

Klaim kemenangan hasil Pemilu 2019 harus pastikan dari sikap KPU.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2019