Desmond Sebut Amien Rais Gunakan Prabowo sebagai Alat Politik
- VIVA/Fikri Halim
VIVA – Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional Amien Rais didukung Koalisi Umat Madani untuk maju sebagai bakal calon presiden untuk Pemilu 2019. Menanggapi hal tersebut, politikus Partai Gerindra Desmond Junaidi Mahesa cukup kaget dengan dukungan terhadap Amien Rais.
Dia menilai dukungan dan keinginan Amien Rais maju di Pilpres 2019 hanya lucu-lucuan.
"Yah, kita juga kaget tiba-tiba Pak Amien. Dulu menggunakan Pak Prabowo sebagai alat, sekarang kok maju. Lucu. Jadi orang tua ini bagi saya cuma lucu-lucuan saja lah," kata Desmond di Mapolda Metro Jaya, Senin, 9 Juli 2018.
Desmond pun menyindir sosok Amien Rais yang dulunya dekat dengan Prabowo, tapi tiba-tiba ada niat mencalonkan diri menjadi capres.
"Orang yang sudah mati suri dalam politik selalu ngundang Pak Prabowo ke Yogja. Jadi kesan saya pertama sebagai kader Gerindra adalah nempel sama Prabowo, ruangnya terbuka akhirnya maju kan lucu," ujarnya.
Selain itu, ia pun yakin Amien Rais tak maju menjadi capres lantaran ambang batas suara PAN yang lebih rendah dari Gerindra merujuk hasil Pemilu 2014 lalu. Untuk itu, ia menilai niatan majunya Amien Rais jadi capres bukanlah hal yang luar biasa.
"Yang jadi soal prasyarat untuk maju tidak ada. PAN lebih rendah daripada Gerindra untuk presidensial threshold. Ini kayak main-main saja bagi saya bukan hal luar biasa," ujar Desmond. (ase)