Fahri Hamzah: Sohibul Ingin Kasus Kemana-mana

Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nur Faishal

VIVA – Politikus PKS, Fahri Hamzah memenuhi panggilan polisi untuk dimintai keterangannya. Fahri menegaskan kembali alasan melaporkan Presiden PKS Sohibul Iman karena pencemaran nama baik. Namun, ia heran dalam perkara ini, Sohibul dinilainya berupaya menyeret pihak-pihak lain.

Jokowi Marah hingga Ancaman Reshuffle, Salah Siapa?

"Saya akan tetap berusaha mengatakan kepada penyidik bahwa tidak pelu kita menyeret orang lain, saya cuma melaporkan saudara Sohibul Iman gitu," kata dia di Markas Polda Metro Jaya, Rabu 2 Mei 2018.

Fahri menilai, Sohibul seperti berupaya membuat kasus melebar jadi kemana-mana. Menurutnya, terlapor seakan hendak membuat polisi agar juga minta keterangan Ketua Majelis Syuro PKS, Salim Al-Jufri. Padahal, menurutnya hal itu tidak perlu karena malah akan melenceng kemana-mana.

Fahri Hamzah: Aksi Sujud Risma Bukti ada Masalah Penanganan Corona

"Saya cuma mau konfirmasi saja kalau saya enggak mau kemana-mana," lanjut Wakil Ketua DPR tersebut.

Fahri menyebut sudah memberikan alat bukti video kepada penyidik saat Sohibul melontarkan kata yang dianggap memfitnah dirinya.

Fahri Hamzah: Jokowi Mengiba, Bukan Drama 'Marah'

"Jadi dalam pemeriksaan yang lalu, saya menegaskan bahwa saya menjadikan alat bukti hanya video, menyatakan saya bohong dan membangkang, hanya itu," ujar dia.

Sohibul Iman dilaporkan Fahri Hamzah ke Polda Metro Jaya, Kamis, 8 Maret 2018, atas pernyataannya yang menyebut Fahri pembohong dan pembangkang. Laporan bernomor LP/1265/III/2018/PMJ/Dit.Reskrimsus per tanggal 8 Maret 2018.

Atas laporan itu, Sohibul terancam dikenakan Pasal 27 Ayat 3 dan Pasal 43 Ayat 3 UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dan atau Pasal 311 KUHP dan atau 310 KUHP. (mus)

Eks Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah.

Sindir PKS, Fahri Hamzah: Pradi itu Korban Terakhir

Menurut Fahri Hamzah, 15 tahun Depok dipimpin kader PKS tak ada kemajuan. Dia bilang Depok harus berubah.

img_title
VIVA.co.id
4 Desember 2020