Jokowi Ungkap Isi Pertemuan dengan Alumni 212

Presiden Jokowi
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Agus Rahmat.

VIVA - Presiden Joko Widodo mengungkap isi pertemuan antara dirinya dengan sejumlah ulama bekas peserta Aksi 212. Pertemuan yang diketahui karena sebuah foto yang viral di media sosial itu berlangsung di sebuah masjid di Bogor, Jawa Barat, pada Minggu, 22 April 2018.

Jokowi Ngevlog dan Jalan-Jalan Sama Cucu Naik MRT, Sempat Dihentikan Warga karena...

Menurut Jokowi, ia sekadar melakukan pertemuan yang memang sudah sering dijalin juga bersama pemuka-pemuka Islam.

"Saya kan hampir tiap hari kan, hampir tiap minggu kan, baik ke pondok pesantren, bertemu dengan ulama, juga mengundang ulama datang ke Istana. Hampir setiap hari, hampir setiap minggu," ujar Jokowi usai pelepasan ekspor mobil Mitsubishi Xpander di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu, 25 April 2018.

Prabowo Minta Menteri Tidak Ragu Copot Anak Buah yang Bikin 'Ribet' Rakyat

Mantan Gubernur DKI ini menyampaikan bahwa silaturahmi antara umaro (pemerintah) dan ulama, harus terus dijalin. Hal itu diyakini dapat membantu bangsa menyelesaikan masalah-masalahnya.

"Kita selesaikan (masalah) bersama-sama. Pertemuan kemarin secara garis besar arahnya pembicaraannya ada di situ," ujar Jokowi.

Iring-iringan Jokowi Lewati Dukuh Atas, Warga Teriak: Terima Kasih Pak Jokowi

Lebih lanjut, Jokowi enggan mengungkap secara terperinci tentang isi pertemuan, termasuk kemungkinan adanya kesepakatan-kesepatan yang dijalin Jokowi dengan mereka.

"(Pertemuannya) diawali kemarin dengan salat berjemaah Zuhur bersama, kemudian makan siang bersama, kemudian selesai. Terima kasih," ujar Jokowi. (ase)

Sosok Dibalik Lagu Viral Waktu Ku Kecil

Sosok di Balik Lagu Viral 'Waktu Ku Kecil', Ibu Rumah Tangga yang Kini Banjir Endorsement

Lagu 'Waktu Ku Kecil', yang awalnya diciptakan oleh Knalpot Band asal Bandung, kini kembali menjadi perbincangan hangat di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024