Mahfud MD Sebut Amien Rais Repotkan PAN
- ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko
VIVA - Ucapan tokoh Partai Amanat Nasional Amien Rais beberapa waktu lalu soal partai Allah dan partai setan sempat menuai kontroversi. Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD menilai ucapan Amien itu berlebihan, meskipun dia mempersilakan Amien mengucapkan hal itu.
"Enggak apa-apa. Tapi menurut saya berlebihan. Dan setiap yang berlebihan menuai risiko," kata Mahfud di kawasan Wijaya Timur, Jakarta Selatan, Kamis, 19 April 2018.
Mahfud menjelaskan resiko itu adalah serangan yang kemudian datang dari mana-mana. Serangan itu menurut Mahfud jadi berdampak buruk terhadap PAN saat ini.
"Mungkin berdampak buruk secara psikologis kepada teman-teman PAN saja ya. Kan jadi repot menjelaskan, itu aja," ujar Mahfud.
Mantan Menteri Pertahanan ini mengingatkan jelang Pemilihan Presiden 2019, situasi politik akan memanas. Dia juga mengingatkan Amien selalu identik dengan PAN, meski sudah bukan ketua umum lagi.
"Kan Pak Amien Rais itu secara personal sudah diidentikkan dengan PAN. Kalau ngomong gitu orang tetap nganggep PAN, meskipun dibantah ya," kata Mahfud.
Sebelumnya, Amien yang juga Ketua Dewan Kehormatan PAN itu kembali menjadi sorotan publik lantaran melontarkan istilah partai Allah dan partai setan dalam sebuah acara kegiatan keagamaan di Mampang, Jakarta Selatan.
Tak ada yang tahu apa maksud Amien melontarkan istilah itu, apakah terkait mulai memanasnya suhu politik jelang pemilu, atau sekadar ucapan biasa.
Dalam ucapannya, Amien mengategorikan Partai Keadilan Sejahtera, PAN, dan Partai Gerindra, termasuk Partai Allah.
Atas ucapannya tersebut, saat ini nama Amien hangat diperbincangkan di lini sosial media. Banyak yang mengecam dan memberi komentar miring terhadap apa yang diucapkannya.