SBY Berharap Pemilu Aman Tanpa Hoax dan Ujaran Kebencian
- ANTARA FOTO/Risky Andrianto
VIVA – Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono buka suara jelang Pemilihan Umum 2019. SBY menyampaikan harapannya agar Pemilu Pemilihan Presiden 2019 berlangsung aman, tertib, jujur, dan adil.
Melalui akun resminya di Twitter, mantan Presiden RI itu menyampaikan isi hatinya. "Semoga setiap peserta Pemilu bertanding secara ksatria," tulisnya melalui akun @SBYudhoyono baru-baru ini.
Ia juga meminta agar kampanye hitam dan pembunuhan karakter tidak semakin merajalela jelang pemilu nanti. Termasuk soal berita bohong dan ujaran kebencian.
"Semoga tahun ini tak dipenuhi hoax, hate speech dan intimidasi," ujar SBY.
SBY juga mengingatkan pemerintah untuk tetap mengelola ekonomi dan kesejahteraan rakyat meskipun memasuki tahun politik. Dia juga meminta penegak hukum bisa menjalankan tugasnya sesuai koridor.
"Semoga penegak hukum (kepolisian, kejaksaan & KPK) tidak 'kesusupan' agen-agen politik. Semoga intelijen juga tidak jadi alat politik." (mus)