212 Ala Jokowi
- Instagram.com/@tjkasuma
VIVA – Rangkaian tahapan Pemilihan Presiden 2019 baru akan dimulai pada Agustus 2018 dengan pendaftaran pasangan calon presiden dan wakil presiden. Namun, tensi politik dukungan terhadap kandidat sudah muncul.
Salah satunya dukungan terhadap Joko Widodo untuk maju lagi. Sebagai petahana, Jokowi dipastikan akan maju kembali memperebutkan kursi RI-1.
Di jejaring media sosial saat ini, dukungan untuk Jokowi mencuat. Netizen memberi tagar #212untukjokowi. Hastag ini sebagai bentuk dukungan pada Jokowi yang kembali maju kedua kalinya.
"2 tangan bekerja siang dan malam. 1 tekad membangun Indonesia 2 Periode Makmurlah Indonesia," demikian kalimat dalam flyer 212untukJokowi yang dibuat netizen.
Selain itu, ada flyer lain yang dibuat netizen dengan menuliskan pasti memilih Jokowi sebagai capres di Pilpres 2019. "Jangan lelah melayani rakyatmu pak. Kami bangga padamu".
Jokowi saat ini sudah mengantongi dukungan lima partai politik pemerintah yaitu Nasdem, PPP, Hanura, Golkar, dan PDIP. Tiga parpol yang hitungan baru juga sudah merapat memberikan dukungan Jokowi yaitu Perindo, PSI, dan PKPI.
Meski belum terealisasi, Jokowi di Pilpres 2019 kemungkinan besar akan kembali bersaing dengan Ketua Umum DPP Gerindra Prabowo Subianto. Jokowi dan Prabowo diprediksi sejumlah kalangan akan mengulangi persaingan seperti di Pilpres 2014. (ren)