Risma: Saya Akan Temui Azwar Anas

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini di rumah dinasnya, di Surabaya, Jawa Timur
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Nur Faishal (Surabaya)

VIVA – Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini atau Risma berencana melakukan studi banding ke daerah yang dipimpin Abdullah Azwar Anas di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Studi banding itu sekaligus sebagai penopang semangat bagi Anas yang tengah digoyang kabar tak sedap soal sebaran foto 'panas'.

Jelang Penetapan Paslon Pilgub Jawa Timur, Kini Risma Giliran Ziarah ke Sunan Ampel

"Saya ingin ketemu Pak Anas. Saya ingin mengajak teman-teman Pemkot studi banding ke sana, dalam waktu dekat ini. Teman-teman tadi bilang, 'Iya Bu, ke sana lihat pariwisata begitu'," kata Risma di rumah dinasnya di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu, 6 Januari 2018.

Risma mengatakan bahwa kader PDIP yang juga calon Gubernur Sumatera Utara, Djarot Saiful Hidayat ke Banyuwangi pada Sabtu pagi. Sebelum ke kabupaten ujung timur Pulau Jawa Itu, Djarot menemui Risma terlebih dahulu di rumah dinasnya. Djarot meminta masukan terkait pengunduran diri Anas dari pencalonan Pilgub Jatim.

Pertarungan 3 Srikandi di Pilkada Jatim 2024: Khofifah-Risma-Luluk

Risma mengaku telah berkomunikasi dengan Anas, termasuk soal sebaran foto syur pria mirip Bupati Banyuwangi itu bersama seorang perempuan. "Dia bilang mengaku sering diteror dan diancam terus, saya bilang, 'Pak Anas harus kuat'," ujarnya.

Bagi Risma, bagaimanapun Anas merupakan sosok berprestasi. Dia mampu membangun Banyuwangi hingga seperti sekarang ini. "Setiap orang pasti punya kesalahan, dan itu bisa menimpa siapa saja," ujar wali kota berjilbab itu.

Nyekar Sebelum Daftar Cagub ke KPU Jatim, Risma: Saya Keturunan Sunan Bungkul

Anas sendiri langsung ‘move on’ menjalankan tugasnya sebagai Bupati Banyuwangi usai menyerahkan surat pengunduran diri ke DPP PDI Perjuangan. Dia terlihat blusukan ke Pasar Rogojampi didampingi istrinya, Ipuk Fiestiandani dan jajaran pemkab setempat.

Pasangan cagub dan cawagub Jatim nomor urut 3, Risma-Gus Hans

Gugat Hasil Pilgub Jatim ke MK, PDIP Heran Suara Risma-Gus Hans Nol di 3.900 TPS

Pasangan cagub-cawagub Jawa Timur (Jatim), Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta Gus Hans menggugat hasil Pilgub Jawa Timur ke Mahkamah Konstitusi (MK). Salah satu peny

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2024